Tubaba Berangkatkan 107 Calon Jamaah Haji Tahun Ini

Rabu, 25 Mei 2022 | 15:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Aristusyah

TULANGBAWANG BARAT – Kepala kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) H.M. Isa, S.Ag.,M.Pd.I melalui Kepala Seksi (Kasi) Haji dan Umroh H. Eprizon, S.Ag.,M.H. memastikan, sebanyak 107 Jema’ah Calon Haji (JCH) asal Tubaba akan berangkat menunaikan ibadah Haji ke Baitulloh Mekkah Al Mukarromah pada musim haji tahun 1443.H/2022.M.

“Untuk jadwal klompok terbang (Kloter) haji nasional akan diberangkatkan pada tanggal 3 Juni 2022. Sementara kloter Lampung masih menunggu jadwalnya, demikian yang bisa kami konfirmasi,” kata Kasi Haji Eprizon, Rabu pagi (25/5) saat ditemui Lintaslampung.com di Kantor Pusat layanan haji dan umroh terpadu Kemenag Tubaba.

Baca Juga:  Bupati Lampung Selatan Terbitkan Surat Edaran, UMK 2026 Naik Jadi Rp3,21 Juta dan Berlaku Mulai 1 Januari

Lebih lanjut, dikatakannya bahwa 107 Jema’ah Calon Haji (JCH) dan satu orang Petugas Haji Daerah (PHD) asal Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) hari ini (Rabu red) mengikuti kegiatan bimbingan manasik haji tahun 1443.H/2022.M yang diselenggarakan oleh Kantor Kementrian Agama (Kemenag) di Aula kantor Pusat layanan haji dan umroh terpadu Kemenag Tubaba.

“Kami berpesan kepada Jemaah untuk selalu menjaga kesehatan dan kekompakan. Karena sebelum berangkat akan dilakukan test VCR,” terangnya.

Sementara itu, Kabag Kesra Pemkab Tubaba Nurkholis Madjid mengharapkan para JCH Tubaba, untuk mendoakan Kabupaten Tubaba lebih maju dan kepada JCH yang tahun ini belum berangkat agar dapat bersabar menunggu jadwal dan quota Haji yang ditentukan oleh Otoritas pemerintah Arab Saudi.

Baca Juga:  Membesuk Tahanan Izin Kejati? Haris Munandar: Mohon Dicabut

” Agar para JCH dapat menjaga kesehatan dan kompak disana nanti saling memperhatikan sesama jamaah asal Tubaba, atas nama pemerintah kami ucapkan selamat dan kami mendo’akan semoga kelak menjadi haji yang Mabrur dan Mabruroh serta kembali ke tanah air dengan selamat,” pungkasnya. (*)

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Muswil Perdana Digelar, Ahmad Yazid Resmi Terpilih Pimpin DPW Persadin Jawa Barat
Wagub Jihan Nurlela Buka Rakor Pembinaan dan Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2026
PWI Pusat Rencanakan Natal Bersama Wartawan Kristiani
Ekonomi Biru Mandek di Daerah, JMSI Dorong Media Lokal Jadi Pengungkit
Gubernur Lampung Tekankan Perencanaan Inklusif dalam Penyusunan RKPD 2027
Jalan Kota Baru-Sinar Rejeki Diresmikan, Bupati Egi Tegaskan Pembangunan Jalan Bertahap dan Berkeadilan
Integrasi Nilai Kamis Beradat dan Visi Green Campus
Rektor UIN dan Dekan Fakultas Syariah Hadiri Taklimat Presiden di Istana

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 15:34 WIB

Muswil Perdana Digelar, Ahmad Yazid Resmi Terpilih Pimpin DPW Persadin Jawa Barat

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:31 WIB

Wagub Jihan Nurlela Buka Rakor Pembinaan dan Pengawasan Daerah Provinsi Lampung Tahun 2026

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:59 WIB

PWI Pusat Rencanakan Natal Bersama Wartawan Kristiani

Jumat, 16 Januari 2026 - 11:46 WIB

Ekonomi Biru Mandek di Daerah, JMSI Dorong Media Lokal Jadi Pengungkit

Jumat, 16 Januari 2026 - 07:39 WIB

Gubernur Lampung Tekankan Perencanaan Inklusif dalam Penyusunan RKPD 2027

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

PWI Pusat Rencanakan Natal Bersama Wartawan Kristiani

Jumat, 16 Jan 2026 - 15:59 WIB

#indonesiaswasembada

Ekonomi Biru Mandek di Daerah, JMSI Dorong Media Lokal Jadi Pengungkit

Jumat, 16 Jan 2026 - 11:46 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Tekankan Perencanaan Inklusif dalam Penyusunan RKPD 2027

Jumat, 16 Jan 2026 - 07:39 WIB