Laporan: Anis
Bandar Lampung – Ketua Dekranasda Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal membuka kegiatan Pendampingan dan Kurasi Produk Kerajinan Dekranasda Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung bertempat di Dekranasda Provinsi Lampung, Rabu (13/07).
Kegiatan Pendampingan dan Kurasi Produk kerajinan dihadiri langsung oleh Mel Ahyar yang merupakan salah satu Tim kurator dan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Pusat.
Kegiatan pendampingan dan kurasi Produk kerajinan Dekranasda Kabupaten/Kota se Provinsi Lampung digelar dalam rangka persiapan pameran Kriyanusa Tahun 2022 yang direncanakan akan diikuti perwakilan Kabupaten/Kota hasil kurasi.
Kriyanusa Tahun 2022 direncanakan diselenggarakan pada tanggal 21 September 2022 hingga 25 September 2022 di Jakarta dengan tema “Semangat Bertahan Perajin Berdaya Saing” dengan Tagline “Cinta Kriya dan Bangga Buatan Indonesia”.
Ketua Dekranasda Provinsi Lampung berkomitmen untuk memajukan wastra Lampung bersama Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota agar produk – produk kerajinan daerahnya masing – masing dapat bersaing dan dikenal, baik di tingkat nasional maupun internasional.
“Inilah bentuk kepedulian Ketua Dekranasda Provinsi Lampung dan Ketua Dekranasda kabupaten/kota, dengan memberikan kesempatan dan panggung, sekaligus mengangkat perajin yang ada didaerahnya masing – masing”, ucap Riana Sari.
“Kurasi pada hari ini menjadi momentum untuk memperbaiki produk kerajinan, perhatikan dengan seksama terkait kualitas produk”, pesan Riana Sari.
1 2 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.