Kapolri-Panglima TNI Sepakat Investigasi Kasus Penembakan Personel hingga Tuntas

Rabu, 19 Maret 2025 | 22:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAPOLRI  Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto sepakat untuk menginvestigasi insiden penembakan anggota Polri oleh oknum personel TNI di Kabupaten Way Kanan, Lampung.

Kapolri dan Panglima TNI berjanji bakal mengusut kasus hingga tuntas.

“Saya kira hari ini Pak Kapolda dan Pak Danrem sedang terus melakukan investigasi. Saya dengan Bapak Panglima sama, sudah sepakat bersama-sama melakukan investigasi dan menuntaskan hal-hal yang nanti ditemukan di lapangan,” tegas Kapolri, Selasa (18/3/2025).

Baca Juga:  Purnama Wulan Sari Mirza Lantik Ketua TP-PKK Lampung Selatan, Zita Anjani Radityo Egi

Kapolri pun mendorong semua personel kepolisian tetap bekerja dengan baik dan penuh semangat. Usai kejadian itu, ia meminta sinergi dan soliditas harus terus dijaga.

“Yang jelas tentunya kita selalu mendorong, mengingatkan seluruh anggota terus bekerja dengan baik penuh semangat, hati-hati dan selalu jaga sinergitas dan soliditas untuk kepentingan rakyat,” ujar Kapolri.

Tiga polisi gugur dalam tugasnya saat melakukan penggerebekan judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Way Kanan, Lampung.

Baca Juga:  Penggerbakan Sabung Ayam di Karang Manik Tiga Polisi Dikabarkan Tewas

Adapun ketiga korban yakni AKP (Anumerta) Lusiyanto, Aipda (Anumerta) Petrus Apriyanto dan Briptu (Anumerta) M Ghalib Surya Ganta. Oknum TNI yang diduga menembak tiga polisi itu juga telah ditangkap. Kini, terduga pelaku ditahan di Denpom Lampung.


Penulis : Adabi


Editor : Nara


Sumber Berita : Jakarta

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Wagub Pastikan Stok Pangan Aman dan Harga Terjangkau di Lampung Tengah
Wagub Awali Perbaikan Ruas Jalan Bandar Jaya – Simpang Mandala Lampung Tengah
Ruas Tajab-Adi Jaya Way Kanan, Digarap, Gubernur Minta Pelaku Usaha Ikut Jaga
Gubernur, Ketua MPR RI Ahmad Muzani dan Menteri PUPR Bahas Infrastruktur Jalan Lampung
KH. M Nurullah Qomaruddin As,. MH: 4 Golongan Dirindukan Surga
Wagub Jihan Ajak Warga Seputih Mataram, Sukseskan Pembangunan Lampung.
Presiden Prabowo Instruksikan Sosialisasi Kebijakan Prorakyat di Sektor Perumahan
Nah Loo, Ada Pungli di Program PPG PAI Kemenag!?

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 09:24 WIB

Wagub Pastikan Stok Pangan Aman dan Harga Terjangkau di Lampung Tengah

Kamis, 20 Maret 2025 - 09:19 WIB

Wagub Awali Perbaikan Ruas Jalan Bandar Jaya – Simpang Mandala Lampung Tengah

Kamis, 20 Maret 2025 - 05:49 WIB

Ruas Tajab-Adi Jaya Way Kanan, Digarap, Gubernur Minta Pelaku Usaha Ikut Jaga

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:53 WIB

Gubernur, Ketua MPR RI Ahmad Muzani dan Menteri PUPR Bahas Infrastruktur Jalan Lampung

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:40 WIB

KH. M Nurullah Qomaruddin As,. MH: 4 Golongan Dirindukan Surga

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Wagub Pastikan Stok Pangan Aman dan Harga Terjangkau di Lampung Tengah

Kamis, 20 Mar 2025 - 09:24 WIB

#indonesiaswasembada

KH. M Nurullah Qomaruddin As,. MH: 4 Golongan Dirindukan Surga

Rabu, 19 Mar 2025 - 22:40 WIB