Walikota Sawahlunto Resmikan TKIT Alam Talago

Selasa, 15 April 2025 | 16:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAWAHLUNTO-Walikota Sawahlunto, Sumatera Barat, diwakili Wakil Walikota Sawahlunto, Jeffry Hibatullah, pada Selasa (15/4/2025) meresmikan pemakaian Gedung Baru Sekolah Taman Kanak-kanak Islam Terpadu (TKIT) Alam Talago, Desa Santur, Kecamatan Barangin.

Peresmian pemakaian Gedung Sekolah TKIT Alam Talago itu ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wakil Walikota Sawahlunto, Jeffry Hibatullah bersama Ketua Umum Pembina Yayasan Raudhatul Jabal, Effendi Mardianto didampingi Ketua Umum Yayasan, Feri dan disaksikan Kepala Dinas P dan K, Sawahlunto, Asril, Camat Barangin, Irwan Junaidi, Kepsek TKIT Delvia Aflinda, Kepala SDIT Alam Talago, Delvia Sepniwati dan Pembina dan Pengurus Yayasan Raudhatul Jabal lainnya serta undangan lainnya juga hadir pada prosesi peresmian Gedung Sekolah TKIT Alam Talago itu.

Sebelum prosesi peresmian Gedung TKIT tersebut, Wawako Sawahlunto dan rombongan disambut tari pasambahan oleh anak didik TKIT Alam Talago.

Baca Juga:  Pemprov Lampung dan BPKP Gelar FGD Kaji Tata Kelola Program Pendidikan yang Lebih Baik

Kegiatan juga diawali penyampaian laporan kegiatan oleh Kepala TKIT, Delvia Aflinda, S.Pd., mengulas sejarah berdirinya sekolah yang berdiri dibawah payung Yayasan Raudhatul Jabal.

Laporan yang disampaikan Kepsek TKIT Alam Talago itu diperkuat oleh Ketua Umum Yayasan Raudhatul Jabal, Feri yang juga selaku pembina yayasan.

Menurut Dia, yayasan tersebut dibangun orangtuanya ( Effendi Mardianto-red), untuk mendidik putra-putri masyarakat Kota Sawahlunto dan sekaligus membuka lapangan kerja bagi guru.

Sekitar 6.000 meterpersegi tanah yang telah dibeli oleh keluarga Drs. H. Effendi Mardianto dihibahkan kepada yayasan untuk dibangun sekolah di Desa Santur.

“Alhamdulillaah, inilah sekolah TKIT dan SDIT Alam Talago yang telah dibangun. Diharapkan kedepannya bisa kita bangun SMP IT, dan juga kita berencana membangun sekolah Pondok Pesantren berskala nasional dan kedepannya berskala internasional. Untuk itu kita minta dukungan Pemkot Sawahlunto kedepannya,”harap Feri selalu pihak yayasan.

Baca Juga:  Lestari: Dorong Peningkatan Kemampuan Dosen

Pucuk dicinta ulam tiba, apa yang disampaikan pihak yayasan Raudhatul Jabal itu mendapat respon positif oleh Pemkot Sawahlunto.

“Alhamdulillaah, niat baik pihak yayasan Raudhatul Jabal tentu akan kita dukung penuh. Apalagi untuk mencerdaskan pendidikan di Kota Sawahlunto khusus dan Sumatera Barat umumnya,”ucap Wawako Sawahlunto.

Prosesi peresmian Gedung Sekolah TKIT Alam Talago itu juga dimeriahkan berbagai atraksi anak didik TKIT dan penampilan guru bercerita dihadapan para anak TKIT Alam Talago dan undangan lainnya.##


Penulis : Romy Agus


Editor : Rudi


Sumber Berita : Sawahlunto

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Mirza Kunjungi Panjang, Nyatakan Duka atas Meninggalnya Tiga Korban Jiwa Alibat Banjir
Butuh Dukungan semua Pihak untuk Wujudkan Cita-Cita RA Kartini
Polres Tulang Bawang Amankan Ibadah Hari Raya Galungan di 12 Pura
Pemprov Lampung Targetkan 3,5 Juta Ton Padi di 2025 Musim Tanam Kedua
Kejari Geledah Kantor Bawaslu Mesuji 5 Jam, Terkait Dana Hibah Pilkada
HAKI bagi Perajin Ukir Mebel Jepara
Hashim dan Eddy Soeparno Bertemu Tony Blair, Bahas Energi Terbarukan
Jihan: Tantangan Guru Hari Ini, Pergeseran Karakter Moral,

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 03:55 WIB

Mirza Kunjungi Panjang, Nyatakan Duka atas Meninggalnya Tiga Korban Jiwa Alibat Banjir

Rabu, 23 April 2025 - 21:30 WIB

Butuh Dukungan semua Pihak untuk Wujudkan Cita-Cita RA Kartini

Rabu, 23 April 2025 - 20:36 WIB

Polres Tulang Bawang Amankan Ibadah Hari Raya Galungan di 12 Pura

Rabu, 23 April 2025 - 18:56 WIB

Pemprov Lampung Targetkan 3,5 Juta Ton Padi di 2025 Musim Tanam Kedua

Rabu, 23 April 2025 - 17:55 WIB

Kejari Geledah Kantor Bawaslu Mesuji 5 Jam, Terkait Dana Hibah Pilkada

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Butuh Dukungan semua Pihak untuk Wujudkan Cita-Cita RA Kartini

Rabu, 23 Apr 2025 - 21:30 WIB

#indonesiaswasembada

Polres Tulang Bawang Amankan Ibadah Hari Raya Galungan di 12 Pura

Rabu, 23 Apr 2025 - 20:36 WIB

#indonesiaswasembada

Pemprov Lampung Targetkan 3,5 Juta Ton Padi di 2025 Musim Tanam Kedua

Rabu, 23 Apr 2025 - 18:56 WIB

#indonesiaswasembada

Kejari Geledah Kantor Bawaslu Mesuji 5 Jam, Terkait Dana Hibah Pilkada

Rabu, 23 Apr 2025 - 17:55 WIB