Upaya Penyelundupan Narkotika Melintasi Jalur Tol Bakter Berhasil di Gagalkan

Jumat, 21 November 2025 | 14:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG –  Sebuah kendaraan Nissan X-Trail bernopol D 1160 UN yang diduga membawa narkoba terpantau masuk ke Jalan Tol Terbanggi Besar–Kayu Agung (Terpeka) melalui Gerbang Tol Kayu Agung Utama pada Rabu, 19 November 2025 pukul 23.02 WIB, sebelum akhirnya ditemukan dalam kondisi kecelakaan tanpa pengemudi di ruas Tol Bakauheni–Terbanggi Besar (Bakter), Kamis (20/11)

Berdasarkan hasil penelusuran sistem transaksi dan rekaman CCTV yang kami miliki, kendaraan tersebut menggunakan metode pembayaran e-MDR dengan nomor kartu 6032982840448XXX, yang tercatat konsisten digunakan pada rangkaian transaksi sebelumnya. Data transaksi, video CCTV gerbang, dan kesesuaian kendaraan mengonfirmasi bahwa mobil tersebut benar tercatat memasuki tol melalui GT Kayu Agung Utama.

Temuan itu berlanjut ketika Tim Patroli Bravo melakukan patroli rutin pada 20 November 2025 pukul 05.35 WIB, dan mendapati kendaraan tersebut dalam kondisi kecelakaan di KM 136 B jalur cepat ganda, tanpa pengemudi di lokasi.

Baca Juga:  DPR Berhasil Perjuangkan Biaya Haji Turun, BPIH 2026 Jadi Rp87 Juta

Manager Public Affairs Tol Bakter, M. Alkautsar, mengatakan bahwa pengamanan dilakukan melalui sinergi petugas Patroli Bravo tol bakter, keamanan Korem 043/Garuda Hitam (Gatam), dan PJR Polda Lampung.

“Awalnya petugas hanya melakukan pengamanan kecelakaan. Namun ketika pengemudi tidak ditemukan, kami melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian, akhirnya ditemukan tidak jauh dari lokasi kejadian yang tepatnya diluar jalur tol ,” ungkap Alkautsar.

Dalam pemeriksaan dilapangan , petugas menemukan satu tas besar berwarna biru berisi lima tas lainnya—tiga tas coklat, satu merah tua, dan satu tas biru. Saat dibuka bersama pihak kepolisian ditemukan 34 kantong yang diduga narkotika jenis pil ekstasi.

“Barang bukti tersebut segera kami serahkan kepada kepolisian untuk proses lebih lanjut,” tambahnya.

Ia menegaskan bahwa peran petugas jalan tol bakter tidak hanya menjaga kelancaran lalu lintas dan keamanan pengguna jalan, tetapi juga mendukung aparat penegak hukum untuk mengungkap satu peristiwa tindak pidana, termasuk barang ilegal yang ditemukan di tol bakter.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Polres Mesuji Aktif Lakukan Pengecekan Giat Ronda Malam di Desa

“ Kita serahkan kepada pihak kepolisian yang memiliki kewenangan melakukan penyelidikan, ketika kami melihat ada barang yang dicurigai yang kami temukan saat observasi di jalur , kami langsung kordinasikan dengan pihak kepolisian ,” ujar Alkautsar.

Terakhir, ia menyampaikan bahwa sinergitas dan koordinasi Pengelola tol bersama Kepolisan dan Jajaran TNI sangat baik.

“ Peristiwa ini sebagai bentuk cerminan bahwa semua pihak ikut serta menjaga stabilitas, kenyamanan dan keamanan di tol bakter ,” tegasnya.


Penulis : Desty


Editor : Nara


Sumber Berita : Tol

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Kenaikan Tarif Tol Lampung, Solusi atau Membebani
Gubernur Lampung Ajak Santri Darul Islah Jadi Agen Perubahan dan Penjaga Moral Bangsa
Wagub Jihan Nurlela Dampingi Menteri Kebudayaan Fadli Zon Tinjau Pendirian Balai Pelestarian Kebudayaan di Lampung
Wagub Jihan Nurlela Luncurkan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai
UIN RIL Berduka, Prof Sulthan Syahril Guru Besar Ilmu Studi Islam Wafat
Ahmad Novriwan, Ketua JMSI Lampung Sepakat Dan Tandatangani Pernyataan Sikap Terkait Pajak
Proyek Rehabilitasi Jaringan Irigasi Way Merah dan Tirta Sinta Diduga Minim Pengawasan Serta Asal Jadi
Kewarganegaraan Global Indonesia: Terobosan Imigrasi dalam Menanggapi Kewarganegaraan Ganda

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 13:47 WIB

Kenaikan Tarif Tol Lampung, Solusi atau Membebani

Sabtu, 22 November 2025 - 13:44 WIB

Gubernur Lampung Ajak Santri Darul Islah Jadi Agen Perubahan dan Penjaga Moral Bangsa

Sabtu, 22 November 2025 - 09:23 WIB

Wagub Jihan Nurlela Dampingi Menteri Kebudayaan Fadli Zon Tinjau Pendirian Balai Pelestarian Kebudayaan di Lampung

Sabtu, 22 November 2025 - 09:17 WIB

Wagub Jihan Nurlela Luncurkan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai

Sabtu, 22 November 2025 - 09:12 WIB

UIN RIL Berduka, Prof Sulthan Syahril Guru Besar Ilmu Studi Islam Wafat

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kenaikan Tarif Tol Lampung, Solusi atau Membebani

Sabtu, 22 Nov 2025 - 13:47 WIB

#indonesiaswasembada

Wagub Jihan Nurlela Luncurkan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai

Sabtu, 22 Nov 2025 - 09:17 WIB

#indonesiaswasembada

UIN RIL Berduka, Prof Sulthan Syahril Guru Besar Ilmu Studi Islam Wafat

Sabtu, 22 Nov 2025 - 09:12 WIB