Puskesmas Gisting Layani Pemeriksaan TBC Gratis

Rabu, 12 Februari 2025 | 09:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANGGAMUS-Pihak Kecamatan Gisting, Kab. Tanggamus telah dilakukan program pemeriksaan kesehatan gratis yang dilaksanakan Puskesmas setempat (11/2). Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pencegahan terhadap penyebaran penyakit TBC.

Dinas Kesehatan Kab. Tanggamus memang telah lama menjalankan program pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang ingin mengecek kesehatan di Puskesmas terdekat. Hal ini sejalan dengan program yang digaungkan oleh pemerintah pusat terkait Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG). Salah satu Puskesmas yang terlihat cukup kompak dalam melaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis yaitu Puskesmas Kec. Gisting. PKG yang dilaksanakan tersebut sudah rutin dilakukan oleh Puskesmas Gisting yang dilaksanakan di berbagai Pekon.

Puskesmas Gisting telah melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis yang berfokus pada screening penyakit TBC. Pencegahan penyakit tersebut dilakukan agar keluarga, kerabat, atau tetangga terdekat dapat terhindar dari potensi penyebaran penyakit akibat kontak langsung maupun tidak langsung dari pengidap.

Baca Juga:  Matangkan Persiapan Retret Wartawan, PWI Pusat dan Kemenhan Gelar Rapat Khusus

Bu Merita, selaku salah satu tenaga kesehatan cukup senior di Puskesmas Gisting yang mengawasi jalannya kegiatan mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan memang sudah sering dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran penyakit tidak menular.

Program PKG yang digaungkan pemerintah juga jadi hal biasa yang dilakukan oleh Puskesmas, karena merupakan rutinitas Puskesmas Kec. Gisting untuk memberikan pelayanan secara gratis bagi masyarakat Kec. Gisting.

“Kita Puskesmas Kec. Gisting sudah tidak kaget lagi mas terkait adanya program pemeriksaan kesehatan gratis (PKG) yang digaungkan pemerintah, karena memang dari dulu di Kab. Tanggamus sudah melaksanakan itu,”tuturnya

Selain membuka pelayanan secara gratis, ada beberapa tantangan yang telah dihadapi oleh pihak puskesmas.  Hal ini dikemukakan oleh Romidianto, selaku tenaga medis bagian manajemen.

Baca Juga:  SLTPN 9 Mesuji Gagas Student Farmer Club

Terkait penggunaan aplikasi, menurut Romidianto menjadi salah satu penyebab masyarakat malas untuk melakukan pengecekan kesehatan meskipun gratis dan cenderung tidak mau ribet dalam urusan kesehatan.

“Iya mas, kan masyarakat kita ngga semuanya paham sama teknologi, dengan adanya aplikasi tersebut menyebabkan masyarakat cenderung malas untuk menggunakan aplikasi dalam melakukan pengecekan kesehatan secara gratis” tuturnya

Dalam memutus mata rantai penyebaran penyakit tidak menular, hal ini tidak lepas dari sinergitas antara pihak Puskesmas dan masyarakat sekitar. Dengan adanya program kesehatan yang diadakan secara rutin oleh Puskesmas Kec. Gisting, masyarakat cukup senang dan terbantu dalam mencegah penyebaran penyakit TBC tersebut.##


Penulis : Azri


Editor : Hadi


Sumber Berita : Tanggamus

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics
Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 
Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti
Kajati Lampung Lantik Asintel, Aspidsus Dan Kajari Pringsewu Yang Baru
Sekdaprov Marindo Kurniawan Pimpin Rapat Persiapan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Tahun 2026
Ketua TP PKK Provinsi Lampung Ibu Purnama Wulan Sari Mirza Serahkan 15 Paket Kaki Palsu kepada Penerima Manfaat

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:19 WIB

Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:15 WIB

Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:10 WIB

Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:00 WIB

Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB

#indonesiaswasembada

Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti

Sabtu, 24 Jan 2026 - 13:00 WIB