Laporan : Heri
JAKARTA – Presiden Joko Widodo menunjuk Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menjadi Plt Menteri Pertanian menggantikan Syahrul Yasin Limpo (SYL).
“Penggantinya masih Plt, Plt-nya Pak Arief Prasetyo Kepala Badan Pangan,” kata Jokowi di depan Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (6/10/2023).
Ia mengatakan, penunjukan Kepala Bappanas menjadi Plt Mentan agar lebih koordinatif dan memudahkan dalam melaksanakan tugas-tugas di Kementerian Pertanian. Menurut dia, seluruh lembaga terkait dari Bulog, Badan Pangan, Kementan, dan Kementerian Perdagangan perlu konsolidasi yang lebih kuat.
“Supaya lebih koordinatif, lebih memudahkan karena biasanya kita Bulog, Badan Pangan, Mentan ini, Menteri Perdagangan ini selalu harus satu jadi untuk konsolidasi saja biar lebih memudahkan,” jelas Jokowi.
Jokowi sendiri mengaku telah menerima surat pengunduran diri SYL dari Mensesneg pada Kamis (5/10/2023) malam. “Ya tadi malem saya sudah diberikan kepada saya dari Mensesneg tentang surat pengunduran diri Pak Menteri Pertanian,” kata dia.
Jokowi juga mengatakan sudah menindaklanjuti surat pengunduran diri Mentan dan telah menandatangani Keppres pemberhentian Mentan SYL. “Ya sudah saya terima dan pagi tadi sudah ditindaklanjuti dan sudah saya tanda tangan juga,” ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menerima surat pengunduran diri Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) dari jabatannya. Saat menyerahkan surat pengunduran diri, Syahrul didampingi oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar. (*)
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.