Masyarakat Tiga Desa Antusias Dukung Pembangunan Tanggul Sungai Di Rawajitu Utara

Rabu, 16 Agustus 2023 | 18:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Nara J Afkar 

MESUJI – Masyarakat di tiga desa di Kecamatan Rawa Jitu Utara mendukung penuh pembangunan tanggul sungai disana. Seperti yang diungkapkan Ngadirin (45) warga Desa Sidang Iso Mukti mengatakan progres pembangunan meskipun baru 30 persen masyarakat sudah merasakan manfaatnya.

“Ini sangat membantu masyarakat khususnya tiga desa di Kecamatan Rawajitu Utara, Sidang ISO Mukti, Sidang Muara Jaya, dan Sidang Sidorahayu karena sebelum adanya pembangunan ini kami sangat kesulitan dalam mendistribusikan hasil pertanian,” ujar Fahmi, Rabu (16/08/2023).

Ditambahkannya, pembangunan ini harus selesai dengan baik karena masyarakat disini ingin segera merasakan manfaatnya, selain jalan akan menjadi lebih lebar dengan adanya pembuatan pintu air baru, aliran air yang menuju ke persawahan petani juga bisa terkelola dengan baik.

Baca Juga:  HMI Cabang Bandar Lampung Apresiasi Kinerja Progresif Dinas Pendidikan Provinsi Lampung

Sementara itu anggota DPRD Kabupaten Mesuji dari fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Nuryadi Hartopo mengatakan, pembangunan tanggul penahan abrasi ini memang sudah lama di idamkan masyarakat.

“Adanya pembangunan tanggul ini sangat kita harapkan, karena abrasi di wilayah ini sudah sangat ekstrem menggerus jalanan disekitar rawa. Untuk itu, saya bersama masyarakat turun ke-lapangan guna mendukung proyek dari balai besar wilayah sungai Mesuji sekampung,”Kata pria yang akrab disapa Hartopo itu.

Selain itu lanjut dia, dampaknya sangat baik, karena apabila jalannya bagus dan semakin lebar maka akan mendongkrak perekonomian warga di tiga desa tersebut, terutama di sektor pertanian.

Baca Juga:  Gaji dan TPP ke-13 ASN Lampung Senilai Rp118,7 Miliar Mulai Dicairkan

“Jadi dalam hal ini saya pribadi dan seluruh masyarakat Mesuji khususnya tiga Desa di kecamatan rawajitu utara ini sangat mendukung kegiatan pekerjaan ini,” tambahnya.

Untuk diketahui, proyek peningkatan di Rawa Mesuji -Tulangbawang menelan anggaran sebesar Rp.33.777.777.000 berasal Load ADB/AIF.NO 3529/8327 INO dengan PT.Bajasa Manunggal Sejati dan waktu pelaksanaan selama 276 (Dua Ratus Tujuh Puluh Enam) Hari Kalender.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Lampung Siap Hadapi Tantangan Pembangunan Lewat Kolaborasi dan Inovasi
PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 4 Kg di Tol Bakter
Sempat Viral, Proyek Rabat Beton di Lampung Utara Akhirnya Diperbaiki
DPR RI Akan Evaluasi Total Pelaksanaan Haji 2025
Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang Tunjukkan Kesiapan dan Capaian Signifikan dalam Pelaksanaan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG)
Rabat Beton Asal-Asalan di Lampung Utara, MTM; Pilihannya Cuma, Bongkar dan Bangun Lagi atau Proses Hukum!
Sepekan Munas, Ini Pengurus Pusat JMSI 2025-2030
Skripsi Terbaik Wisuda Periode II Bahas Isu Ketimpangan Sosial

Berita Terkait

Rabu, 2 Juli 2025 - 20:55 WIB

Lampung Siap Hadapi Tantangan Pembangunan Lewat Kolaborasi dan Inovasi

Rabu, 2 Juli 2025 - 20:43 WIB

PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 4 Kg di Tol Bakter

Rabu, 2 Juli 2025 - 18:04 WIB

Sempat Viral, Proyek Rabat Beton di Lampung Utara Akhirnya Diperbaiki

Rabu, 2 Juli 2025 - 16:10 WIB

DPR RI Akan Evaluasi Total Pelaksanaan Haji 2025

Rabu, 2 Juli 2025 - 16:08 WIB

Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang Tunjukkan Kesiapan dan Capaian Signifikan dalam Pelaksanaan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG)

Berita Terbaru

#CovidSelesai

PJR Polda Lampung Gagalkan Penyelundupan 4 Kg di Tol Bakter

Rabu, 2 Jul 2025 - 20:43 WIB

#indonesiaswasembada

DPR RI Akan Evaluasi Total Pelaksanaan Haji 2025

Rabu, 2 Jul 2025 - 16:10 WIB