Kapolres Lamtim Perintahkan Jajarannya Untuk Tidaklanjuti Beredarnya Video Geng Motor

Jumat, 10 Maret 2023 | 09:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Vina

Lampung Timur – Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, memerintahkan jajarannya untuk menindaklanjuti terkait beredarnya video tentang adanya dugaan aktifitas anak geng motor, bersenjata tajam, yang beredar di media sosial.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Pihak Kepolisian, video adanya aktivitas anak-anak geng motor yang membawa senjata tajam, di wilayah Kecamatan Batanghari dan Sekampung, sempat beredar di media sosial, pada Kamis (9/3).

Menyikapi berdasarkan informasi tersebut Kapolres langsung menurunkan Timnya, bekerjasama dengan Personil Polsek Batanghari dan Polsek Sekampung, untuk menelusuri kebenaran Video tersebut.

Baca Juga:  Perkuat Tata Kelola Pemerintahan, Pemprov dan Kejati Lampung Jalin Kerja Sama Strategis

AKBP M Rizal Muchtar juga menyatakan bahwa hingga Kamis (9/3) malam, jajarannya belum menemukan adanya anak-anak geng motor, yang beraktivitas dengan membawa senjata tajam, baik itu diwilayah hukum Polsek Batanghari maupun Polsek Sekampung.

“Sampai malam ini, Petugas Kepolisian Polres Lampung Timur, termasuk dari Polsek Batanghari dan Polsek Sekampung, masih berada di lapangan untuk memastikan benar atau tidaknya, informasi tersebut,” terangnya.

Baca Juga:  KPH Sungai Buaya Pastikan Jejak Kaki di Register 45 Mesuji Bukan Harimau

Pihaknya mengharapkan agar masyarakat di Kabupaten Lampung Timur, lebih bijaksana dengan tidak mudah memposting informasi, yang belum jelas kebenarannya, agar tidak menimbulkan kepanikan diruang publik.

“Mari bijak memanfaatkan media sosial, untuk menyampaikan informasi keruang publik, agar tidak menimbulkan berita atau informasi hoax, dan tidak bisa dipertanggungjawabkan, serta memicu keresahan di masyarakat” tambah Kapolres Lampung Timur.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Pemprov Ajak Muslimah Ambil Peran Strategis
Ketua TP PKK Dorong Inovasi Sambel Seruit
Usai Rolling Jabatan, Elfianah Roadshow Sertijab 5 Camat yang Baru Di Lantik
Dibimbing Nurul, Mahasiswa FP UNILA Raih Hibah PKM-RE DIKTI 2025 dan Siap Melaju ke PIMNAS
Sinergi Pemprov Lampung dan TNI, Kodam XX/Radin Inten Menuju Kenyataan, Lampung Siap Jadi Sentra Pertahanan Strategis di Sumatera
UIN Raden Intan Jadi Tuan Rumah POMPROV 2025 Cabor Panjat Tebing dan Bulu Tangkis
Bupati Tanggamus Buka Musda MUI
Keluarga Korban Tragedi Semanggi I Tolak Penulisan Ulang Sejarah Oleh Fadli Zon

Berita Terkait

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:59 WIB

Pemprov Ajak Muslimah Ambil Peran Strategis

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:54 WIB

Ketua TP PKK Dorong Inovasi Sambel Seruit

Sabtu, 5 Juli 2025 - 22:48 WIB

Usai Rolling Jabatan, Elfianah Roadshow Sertijab 5 Camat yang Baru Di Lantik

Sabtu, 5 Juli 2025 - 10:52 WIB

Dibimbing Nurul, Mahasiswa FP UNILA Raih Hibah PKM-RE DIKTI 2025 dan Siap Melaju ke PIMNAS

Jumat, 4 Juli 2025 - 15:24 WIB

Sinergi Pemprov Lampung dan TNI, Kodam XX/Radin Inten Menuju Kenyataan, Lampung Siap Jadi Sentra Pertahanan Strategis di Sumatera

Berita Terbaru

#CovidSelesai

Pemprov Ajak Muslimah Ambil Peran Strategis

Sabtu, 5 Jul 2025 - 22:59 WIB

#CovidSelesai

Ketua TP PKK Dorong Inovasi Sambel Seruit

Sabtu, 5 Jul 2025 - 22:54 WIB