Hasil pemeriksaan para penyidik dan para ahli terhadap nilai kerugian Rp202 juta rupiah lebih yang ditimbulkan menjadi bukti permulaan yang cukup dan berdasarkan keterangan para ahli, serta pengakuan saksi-saksi, maka kami meningkatkan status menjadi tersangka.
“Kita harus berfikir atas dugaan tindakan para pelaku ini sudah melakukan perbuatan melanggar hukum. Pada kegiatan itu, terdapat item pekerjaan yang tidak dilaksanakan (fiktif) tapi oleh tersangka ME tetap dibayarkan,” tandasnya.
Nampak dilokasi, Inspektur Lampura digiring menuju mobil tahanan Kejari Lampura dengan rompi merah dengan tangan terborgol serta hanya melempar senyum tanpa merespon ketika dicecar berbagai pertanyaan oleh awak media yang meliput.
Yang uniknya lagi, hujan deras yang mengguyur Kotabumi seolah ikut mengiringi keberangkatan Inspektur menuju Rutan Kelas II B Kotabumi.##
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.