Gubernur Dijadwalkan Buka Musprov ke-14 KBSB Lampung

Minggu, 20 Maret 2022 | 01:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Anis

BANDARLAMPUNG — Organisasi kedaerahan Keluarga Besar Sumatera Barat (KBSB) Provinsi Lampung menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov) ke-14 di Hotel Nusantara, Jl Soekarno-Hatta, Bandarlampung, Minggu (20/03/2022).

Dijadwalkan Gubernur Lampung Arinal Junaidi yang diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekprov Lampung Drs. Khodratul Ikhwan akan membuka Musprov.

Menurut Sekretaris Panitia Musprov KBSB Lampung Sahrin, pada pesta demokrasi lima tahunan ini akan dilakukan pemilihan ketua umum dan menyusun program kerja kepengurusan masa bakti 2022-2027. Musprov akan diikuti segenap pengurus KBSB Provinsi, KBSB kabupaten/kota, organisasi otonom dan jurai-jurai berbasis kabupaten.

“Surat undangan untuk KBSB kabupaten/kota, organisasi otonom dan jurai-jurai sudah diterima semua. Antusiasme pengurus KBSB kabupaten/kota, organisasi otonom dan jurai-jurai sangat tinggi hal itu dibuktikan dengan selalu berkoordinasi dengan Sekum KBSB. Mereka siap untuk hadir dalam perhelatan Musprov KBSB,” ujar Sahrin, Sabtu (19/03).

Mengenai sejauh mana persiapan Musprov, Sahrin mengatakan, peserta, tempat dan konsumsi sudah oke. Termasuk soal revisi draft AD/ART KBSB, program kerja dan rekomendasi Musprov yang disiapkan Ketua SC Dr Khaidamansyah beserta anggota SC.

Baca Juga:  Sinergi Lintas Sektor, Lampung Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak

Lalu untuk membuka Musprov, panitia juga sudah mengundang Gubernur Lampung Arinal Junaidi melalui Biro Umum Pemprov Lampung.

“Panitia sudah mendapat informasi dari protokol Setprov Lampung bahwa yang akan hadir adalah Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekprov Lampung Drs. Khodratul Ikhwan mewakili Bapak Gubernur untuk membuka Musprov KBSB Lampung,” lanjutnya.

Soal calon ketua umum yang akan menggantikan Prof Dr FaisaL,SH,MH yang masa jabatannya sudah diperpanjang setahun, Sahrin mengatakan, pencalonan di organisasi kemasyarakatan kedaerahan berbeda dengan di parpol. Di parpol, anggota dan pengurus berebut mencalonkan diri menjadi ketua, sementara di KBSB biasanya seorang tokoh dicalonkan karena dinilai mampu menjadi ketua umum.

“Tinggal yang bersangkutan bersedia atau tidak,’ tutur Sahrin yang juga Sekretaris Ikatan Keluarga Tanah Datar (IKTD) Provinsi Lampung tersebut.

KBSB Provinsi Lampung berdiri di Bandarlampung pada tanggal 26 November 1968 dan hingga kini sudah memasuki kepengurusan ke-13, periode 2016-2021.

Baca Juga:  Hadiri HUT PWI Lampung, Menko Zulhas: Pers Sahabat Pemerintah!

KBSB beranggotakan warga Provinsi Lampung yang berasal dari Provinsi Sumatera Barat, dan yang memiliki hubungan kekeluargaan dengan warga yang berasal dari Sumatara Barat.

Menurut informasi dari Biro Pusat Statistik diperkirakan warga KBSB Provinsi Lampung antara 12 hingga 13 persen dari jumlah penduduk Provinsi Lampung yang berjumlah 9 jutaan jiwa.

Umumnya anggota KBSB berprofesi sebagai pedagang/pengusaha yang sekitar 80 persen berada di ibukota provinsi, kota/kabupaten dan pasar-pasar di kecamatan. Sisanya adalah pegawai, dosen/guru, praktisi hukum, politisi, dokter, polisi/TNI dan lain-lain.

Hingga kini sudah terbentuk 11 KBSB kabupaten/kota se-Provinsi Lampung dan komisariat-komisariat di ibukota kecamatan. Selain itu juga terdapat organisasi kemasyarakatan (jurai) yang berbasiskan kota/kabupaten/kecamatan di Sumatera Barat yang juga bernaung di bawah KBSB Provinsi Lampung.

Sebagai organisasi kemasyarakatan yang berbasis kedaerahan, KBSB mendukung sepenuhnya program-program pembangunan di Provinsi Lampung dan sudah berkontribusi mensukseskannya, terutama di sektor perekonomian. ##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

JMSI Lampung Hadiri Munas Ke-2 di Jakarta
Rektor UIN RIL Dukung Program PRIMA Magang PTKI Karena Hubungkan Lulusan-Dunia Industri
Tim Denpal II/3 Bandar Lampung Terjun Langsung ke Kodim 0426 Tulang Bawang, Lakukan Cek dan Pemeliharaan Randis
Gubernur Rahmat Mirzani Djausal Lantik Marindo Kurniawan Sebagai Sekda Provinsi Lampung
Fokus Dongkrak PDRB Melalui Penguatan Ekonomi Desa, Pemprov Lampung Dorong Partisipasi Aktif Perbankan untuk Hadir di Pedesaan
Adi Chandra Gutama Terpilih sebagai Ketua Umum GPN Provinsi Lampung untuk Periode 2025-2028
Sempat Kabur, Pelaku Curi Sapi Ditangkap Tekab 308 Presisi
Nasir Djamil Soroti Kecelakaan Lalu Lintas dan Dorong Transformasi Digital Korlantas Polri

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 07:33 WIB

JMSI Lampung Hadiri Munas Ke-2 di Jakarta

Sabtu, 21 Juni 2025 - 16:44 WIB

Rektor UIN RIL Dukung Program PRIMA Magang PTKI Karena Hubungkan Lulusan-Dunia Industri

Sabtu, 21 Juni 2025 - 07:39 WIB

Tim Denpal II/3 Bandar Lampung Terjun Langsung ke Kodim 0426 Tulang Bawang, Lakukan Cek dan Pemeliharaan Randis

Jumat, 20 Juni 2025 - 13:44 WIB

Gubernur Rahmat Mirzani Djausal Lantik Marindo Kurniawan Sebagai Sekda Provinsi Lampung

Jumat, 20 Juni 2025 - 13:39 WIB

Fokus Dongkrak PDRB Melalui Penguatan Ekonomi Desa, Pemprov Lampung Dorong Partisipasi Aktif Perbankan untuk Hadir di Pedesaan

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

JMSI Lampung Hadiri Munas Ke-2 di Jakarta

Minggu, 22 Jun 2025 - 07:33 WIB