Pada kesempatan tersebut Gubernur juga menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung mendukung penuh berkembangnya dunia olahraga dan prestasi para atlet Lampung.
“Pemerintah Provinsi Lampung dalam waktu dekat ini, Insya Allah pada tahun 2023 akan membangun sport center yang akan menjadi bagian dari event-event olahraga baik ditingkat Nasional maupun Internasional,” lanjutnya.
Event Pra POPNAS ini, menurut Gubernur selain sebagai ajang mengukur kemampuan dan mengukir prestasi, juga diharapkan akan melahirkan calon atlet nasional yang akan membela Merah Putih di kompetisi olahraga dunia.
“Kepada seluruh peserta yang bertanding, saya minta untuk menunjukan kemampuan terbaik, junjung tinggi sportivitas dan fair play, selama mengikuti kejuaraan, semoga event ini akan membuka jalan bagi kalian untuk menunjukkan bakat dan potensi diri dengan dengan meraih prestasi terbaik,” ucap Gubernur.
1 2 3 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya















