Laporan : Vini
LAMPUNG TIMUR – Tim STIK Lemdiklat Polri melaksanakan penelitian ke Polres Lampung Timur Polda Lampung, Bertempat di aula Tri Brata Polres Lampung Timur, Senin (17/10).
Kedatangan Tim STIK Lemdiklat Polri disambut langsung oleh Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh tim peneliti STIK Lemdiklat Polri, Kombes Pol. Dicky Sondani, S.I.K.,M.H, bersama tim STIK Lemdiklat Polri, kegiatan yang memiliki tema, “Proses penegakan hukum guna mewujudkan rasa keadilan dan ketertiban masyarakat atau perspektif sosiologi hukum”.
Dalam acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Lampung AKBP Zaky Alkazar Nasution, Pejabat Utama Polres Lampung Timur, perwakilan personel Polres Lampung Timur dan Masyarakat selaku Narasumber.
Dalam sambutannya, Kapolres Lampung Timur mengucapkan selamat datang kepada tim STIK Lemdiklat Polri yang nantinya akan melakukan penelitian kepada Personel dan masyarakat Lampung Timur. Diharapkan terwujudnya rasa keadilan dan ketertiban masyarakat.
1 2 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
Halaman : 1 2 Selanjutnya