Lampung Tingkatkan Soliditas dan Seleksi Atlet untuk Pornas Korpri XVIII 2025 di Palembang 

Senin, 28 Juli 2025 | 22:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDAR LAMPUNG — Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Marindo Kurniawan memimpin rapat pematangan persiapan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri XVIII yang akan digelar di Palembang pada 5–11 Oktober 2025 mendatang. Selain itu juga dibahas restrukturisasi kepengurusan Badan Pembinaan Olahraga ASN (Bapor ASN) di Provinsi Lampung.

Persiapan ini dibahas dalam Rapat Koordinasi ASN, di Ruang Sekda, Kompleks Kantor Gubernur, Bandarlampung, Senin (28/07/2025).

Rapat diikuti pengurus Korpri, Badan Pembinaan Olahraga (Bapor), dan sejumlah kepala OPD terkait.

Sejumlah langkah strategis disepakati, termasuk pembaruan struktur kepengurusan menyusul adanya pejabat yang pensiun atau menempati jabatan baru.

Baca Juga:  Khitanan untuk Negeri 2025, Marindo: Menyiapkan Generasi Sehat dan Kuat

Dalam arahannya, Sekda Marindo menekankan bahwa ajang olahraga ASN ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi sarana memperkuat kebersamaan, semangat korps, dan pola hidup sehat di kalangan ASN.

Seleksi atlet akan dilakukan lebih sistematis dengan melibatkan seluruh OPD untuk mengidentifikasi potensi unggulan di setiap cabang olahraga. Selain itu, diusulkan pelaksanaan kompetisi tingkat OPD sebagai ajang penjaringan atlet berbakat secara natural.

Rapat juga menyoroti pentingnya pengelolaan logistik seperti transportasi, penginapan, seragam, dan uang saku secara transparan dan akuntabel. Dana kegiatan yang bersumber dari iuran ASN akan dikelola sesuai regulasi agar tepat guna dan tepat sasaran.

Baca Juga:  Kristomei: Bimo Krido, Refleksi 2026 sekaligus Meningkatkan Kepedulian Sosial

Tak hanya itu, pelibatan ASN berstatus PPPK juga dibuka sebagai upaya memperluas partisipasi dan menjaring potensi atlet baru.

Rapat ditutup dengan komitmen bersama untuk menyukseskan partisipasi Lampung dalam ajang olahraga nasional ASN, sekaligus memperkuat soliditas, sportivitas, dan tata kelola organisasi ASN di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung. (Adpim)


Penulis : Desty


Editor : Nara


Sumber Berita : Pemprov Lampung

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics
Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 
Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti
‎IKA FKIP Unila Segera Punya Gedung Sekretariat Megah 2 Lantai
Kajati Lampung Lantik Asintel, Aspidsus Dan Kajari Pringsewu Yang Baru
Sekdaprov Marindo Kurniawan Pimpin Rapat Persiapan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Tahun 2026
Ketua TP PKK Provinsi Lampung Ibu Purnama Wulan Sari Mirza Serahkan 15 Paket Kaki Palsu kepada Penerima Manfaat

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:19 WIB

Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:15 WIB

Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:10 WIB

Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:00 WIB

Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:58 WIB

‎IKA FKIP Unila Segera Punya Gedung Sekretariat Megah 2 Lantai

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti

Sabtu, 24 Jan 2026 - 13:00 WIB