Desain Logo 61 Tahun Provinsi Lampung Dilombakan

Senin, 13 Januari 2025 | 22:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG-Memperingati hari jadi Provinsi Lampung ke-61 Tahun 2025, Pemerintah Provinsi Lampung menggelar lomba Desain Logo dan Tema HUT Provinsi Lampung ke 61, Senin (13/1/2025).

Lomba ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya (gratis). Pendaftaran dan Pengiriman Karya Lomba mulai tanggal 8 Januari–25 Januari 2025, sedangkan untuk pelaksanaan
Technical Meeting akan dilaksanakan tanggal 20 Januari 2025 dan Pengumuman Pemenang tanggal 17 Februari 2025.

Karya Logo dan Tema harus orisinal dan belum pernah dipublikasikan, mencerminkan ciri khas serta keadaan Provinsi Lampung selama kurun waktu 61 tahun dan memiliki nilai artistik dan estetik yang mencerminkan originalitas karya.

Baca Juga:  Wagub Jihan Beri Kuliah Umum di BEM Unila

Bagi para pemenang Lomba disediakan Hadiah berupa uang tunai, trophy dan piagam. Adapun hadiah untuk Pemenang Juara I lomba Logo, berupa uang tunai sebesar 4 juta rupiah dan untuk Juara I pemenang Lomba Tema berupa uang tunai sebesar 3,5 juta rupiah. Para pemenang lomba ditentukan sampai dengan juara harapan III baik untuk lomba logo maupun tema.

Untuk informasi lebih lanjut dan detail persyaratan, para peserta yang berminat dapat mengunjungi akun Instagram resmi Pemerintah Provinsi Lampung atau melalui link registrasi dan informasi : https://bit.ly/lombalogotemahutlampung61 dan untuk link technical meeting melalui : https://bit.ly/TMHUTLPG61.

Baca Juga:  Catatan Pojok Pedalaman; Celoteh April MOP

Menurut salah satu panitia pelaksana lomba, Ricky Hendrawan lomba ini merupakan rangkaian kegiatan memperingati HUT Provinsi lampung ke 61.

“Lomba desain logo dan tema ini adalah bagian dari kegiatan memperingati HUT Lampung ke 61, untuk menjaring bakat dan kreativitas masyarakat Lampung serta memgajak masyarakat umum untuk berpartisipasi dalam memperingati HUT Lampung ke 61,” ucapnya.##


Penulis : Nurhadi


Editor : Nurhadi


Sumber Berita : Pemprov Lampung

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Ansor Gelar Dialog Lintas Pemuda Agama
Istikomah Minta Polres Mengusut Penganiayaan Anaknya yang Nyantri di Darul A’mal
Malang Nasib Mantan Bupati Lampung Timur, Istri di PAW, Dawam Dituding Korupsi
Lestari: Wujudkan Kesetaraan Bagi setiap Warga Negara
Halalbihalal Keluarga Besar Setjen MPR, Ahmad Muzani: Mempererat Persaudaraan
Megawati Hadiri Peringatan 60 Tahun Kunjungan Kim Il Sung
Bawaslu Kembalikan Sisa Dana Hibah Pilkada Ke Pemkab Mesuji, KPU Rencananya April
Hinca Panjaitan Usul Polri Rutin Merotasi Polantas

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 21:33 WIB

Ansor Gelar Dialog Lintas Pemuda Agama

Jumat, 18 April 2025 - 19:19 WIB

Istikomah Minta Polres Mengusut Penganiayaan Anaknya yang Nyantri di Darul A’mal

Jumat, 18 April 2025 - 06:17 WIB

Malang Nasib Mantan Bupati Lampung Timur, Istri di PAW, Dawam Dituding Korupsi

Kamis, 17 April 2025 - 23:58 WIB

Lestari: Wujudkan Kesetaraan Bagi setiap Warga Negara

Kamis, 17 April 2025 - 23:15 WIB

Halalbihalal Keluarga Besar Setjen MPR, Ahmad Muzani: Mempererat Persaudaraan

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Ansor Gelar Dialog Lintas Pemuda Agama

Jumat, 18 Apr 2025 - 21:33 WIB

#indonesiaswasembada

Lestari: Wujudkan Kesetaraan Bagi setiap Warga Negara

Kamis, 17 Apr 2025 - 23:58 WIB