Akhir Tahun, Pekurun Salurkan BLT-DD Tahap IV

Rabu, 13 Desember 2023 | 06:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Rudi Alfian

LAMPUNG UTARA – Pemerintah Desa (Pemdes) Pekurun Kecamatan Abung Pekurun Kabupaten Lampung Utara (Lampura) salurkan bantuan langsung tunai (BLT-DD) bagi puluhan Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Selasa, (12/12).

Pembagian BLT-DD tahap IV ini merupakan yang terakhir dalam anggaran desa tahun 2023. Pembagian BLT-DD dipusatkan dikantor desa Pekurun yang dihadiri oleh unsur BPD, Pendamping Lokal Desa (PLD), dan Bhabinkamtibmas desa setempat.

Kades Pekurun, Paiman saat dikonfirmasi seusai kegiatan mengatakan pihaknya telah menyalurkan bantuan tunai kepada 33 KPM warga kurang mampu yang diprioritaskan mendapatkan manfaat untuk membantu memulihkan kondisi perekonomian warganya.

Baca Juga:  Lapor Pak Gubernur!, SMK Negeri 2 Kotabumi Diduga Pungut Biaya Jalan-Jalan ke Jakarta-Bandung

“Ini yang terakhir untuk tahun ini. Tahap IV sudah selesai kita realisasikan. Ada 33 KPM yang menerima BLT-DD periode Oktober – Desember senilai Rp900 ribu. Tadi langsung diserahkan oleh saya selaku Kades dan dari BPD juga ikut menyerahkan secara simbolis,” kata Kades Paiman.

Menurut penuturannya, Dana Desa yang digelontorkan untuk tahap IV ini menelan anggaran hingga Rp29,7 juta rupiah, angka itu sama seperti periode-periode sebelumnya. Mulai dari tahap I – IV penyaluran BLT-DD ini pihaknya menyerahkan secara tunai tanpa ada potongan sama sekali.

Baca Juga:  Korban Tipu Gelap di Lampung Utara Minta, Tersangka Segera Ditangkap

“Tidak ada potongan atau yang dikurangi jumlahnya. Saya tegaskan pada warga dan seluruh aparatur hingga perangkat desa, bahwa bantuan ini benar-benar dimanfaatkan untuk membantu perekonomian KPM, jadi tidak ada yang boleh memanfaatkan untuk melakukan pungli pada KPM. Dan Alhamdulillah selama saya menjabat selalu kondusif dan merasa aman dan nyaman,” tuturnya.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Lampung Menuju Ekosistem Digital Terpadu, TP2DD Gelar High Level Meeting 2025
Jihan: PPPK Tahap II DiUmumkan Akhir Juli
Apresiasi Putusan MK, Komisi II: Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal Butuh Exercise Serius
Pj Gubernur Papua Agus Fatoni Tancap Gas Kumpulkan Kepala OPD
FGD GREAT Institute Hasilkan Empat Rekomendasi Strategis Hadapi Situasi Global yang Tak Pasti
DPRD Mesuji Gelar Paripurna Raperda Tentang Pelaksanaan APBD Tahun 2024
PFI Pusat Tunjuk Juniardi Sebagai Plt Ketua PFI Lampung
Pemprov Lampung Ikuti Rapat Persiapan Peluncuran Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih bersama Zulkifli Hasan

Berita Terkait

Selasa, 8 Juli 2025 - 13:53 WIB

Lampung Menuju Ekosistem Digital Terpadu, TP2DD Gelar High Level Meeting 2025

Selasa, 8 Juli 2025 - 13:48 WIB

Jihan: PPPK Tahap II DiUmumkan Akhir Juli

Selasa, 8 Juli 2025 - 11:58 WIB

Apresiasi Putusan MK, Komisi II: Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal Butuh Exercise Serius

Selasa, 8 Juli 2025 - 09:52 WIB

Pj Gubernur Papua Agus Fatoni Tancap Gas Kumpulkan Kepala OPD

Selasa, 8 Juli 2025 - 09:45 WIB

FGD GREAT Institute Hasilkan Empat Rekomendasi Strategis Hadapi Situasi Global yang Tak Pasti

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Jihan: PPPK Tahap II DiUmumkan Akhir Juli

Selasa, 8 Jul 2025 - 13:48 WIB

#indonesiaswasembada

Pj Gubernur Papua Agus Fatoni Tancap Gas Kumpulkan Kepala OPD

Selasa, 8 Jul 2025 - 09:52 WIB