Wagub Jihan Nurlela Salurkan Bantuan untuk ASN Golongan I dan II

Selasa, 25 Maret 2025 | 00:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG—Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela membagikan paket sembako kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Golongan I dan Golongan II di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, yang digelar dalam Kegiatan Korpri Ramadan Berbagi, di Gedung Green Sport Arena, Kantor Gubernur Lampung, Selasa (25/03/2025).

Wagub Jihan mengatakan bahwa kegiatan Korpri Ramadan Berbagi digelar sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Provinsi Lampung dan Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesa (Korpri) Provinsi Lampung kepada seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung.

“Saya sangat senang dan mengapresiasi, dan Bapak Gubernur juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran pengurus Korpri Provinsi Lampung, yang pada hari ini telah membuktikan komitmennya dalam berbagi, jadi Korpri ini bukan hanya organisasi yang menaungi seluruh Aparatur Sipil Negara, tapi juga memiliki tanggung jawab sosial,” tutur Wagub.

“Hari ini Korpri membuktikan konsistennya bahwa Korpri juga selalu hadir dan memiliki kepedulian sosial terhadap sesama,” tambahnya.

Wagub Jihan juga berharap agar kegiatan sosial yang gelar oleh Korpri Provinsi Lampung tidak hanya digelar pada saat Bulan Ramadan saja, tapi juga di perayaan Hari Besar Keagamaan lainnya.

“Saya harap kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan pada bulan puasa, namun hari-hari besar keagamaan lainnya juga, mengingat Korpri ini anggotanya tidak hanya umat muslim saja, besar harapan saya ada kegiatan-kegiatan sosial lainnya yang bisa diagendakan sebanyak-banyaknya, dari kita, oleh kita, dan untuk kita bersama,” ucapnya.

Baca Juga:  Pemprov Lampung Dukung Penuh Pelatihan "Artificial Intelligence Ready ASEAN" demi Memperkuat Literasi Digital dan Pemanfaatan AI yang Aman, Bijak dan Beretika di tengah Masyarakat

Wagub Jihan juga mengatakan agar semangat berbagi ini dapat terus dijaga dan terus dikembangkan dimasa yang akan datang.

“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban ekonomi terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, Semoga Korpri Provinsi Lampung tidak hanya jadi wadah bagi ASN tapi juga menjadi simbol kebersamaan, kepedulian dan kesejahteraan bagi seluruh anggotanya,” tutup Wagub.

Sementara itu Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Lampung Meiry Harika Sari, S.STP., MM. Dalam laporannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen dan kepedulian Korpri Provinsi Lampung untuk terus memperkuat rasa kebersamaan, persaudaraan dan solidaritas diantara sesama ASN.

“Kami menyadari bahwa dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara, kebersamaan dan kepedulian sosial adalah nilai luhur yang harus terus dijaga, oleh karena itu kegiatan pemberian bantuan paket sembako bagi PNS Golongan I dan II, Korpri ingin hadir bukan hanya sebagai organisasi tapi sebagai keluarga besar yang saling menguatkan,” paparnya.

Meiry Harika Sari juga mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung ditengah kondisi perekonomian saat ini, terutama menjelang hari raya Idul Fitri.

Baca Juga:  Sekdaprov Marindo Kurniawan Pimpin Rakor Program Kerja Sekretariat Daerah: Tekankan Optimalisasi Peran Biro Sekretariat Daerah

Sebelumnya Gubernur Lampung telah mengeluarkan kebijakan tentang pemberian Tunjangan Hari Raya kepada seluruh ASN yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian bantuan melalui Korpri Provinsi Lampung berupa pemberian paket sembako.

“Ini menunjukan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung memiliki kepedulian dan keberpihakan terhadap kesejahteraan ASN dan keluarganya, tidak hanya dalam bentuk kebijakan tetapi melalui aksi nyata yang dapat dirasakan manfaatnya secara langsung,” ungkap Meiry.

Pada kegiatan Korpri Ramadan Berbagi ini, Korpri Provinsi Lampung membagikan 24 paket sembako gratis senilai Rp.250.000 kepada 24 orang ASN Golongan I, dengan rincian Biro Umum 2 orang, Dinas Kelautan & Perikanan 2 orang, dari BPSDM 3 orang, dari RSUDAM 8 orang, selain itu masing-masing 1 orang yang berasal dari Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas PM & PTSP, Dinas Perpustakaan, BPBD, Dinas Kehutanan, SMKN 1 Kalianda, SMKN 1 Natar, dan SMAN 1 Serputih Banyak, Lampung Tengah.

Kemudian tebus murah 1.168 paket sembako senilai Rp 100.000 per-paket yang dapat ditebus seharga Rp 25.000, khusus bagi ASN Golongan II di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, termasuk 25 orang yang berasal dari 13 SMAN dan SMKN yang ada di wilayah Bandar Lampung.


Penulis : Rony


Editor : Nara


Sumber Berita : Wagub

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan
Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500
Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan
Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:13 WIB

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:25 WIB

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:26 WIB

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:23 WIB

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:13 WIB

#indonesiaswasembada

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:25 WIB

#indonesiaswasembada

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:26 WIB

#indonesiaswasembada

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:23 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB