Srikandi PP Gelar Baksos dan Bagi Sembako

Senin, 25 April 2022 | 20:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Rudi Alfian

LAMPUNG UTARA – Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Utara menggelar bhakti sosial (baksos) menjelang perayaan Idul Fitri 1443 Hijriyah dengan membagikan paket sembako kepada para petugas taman dan kebersihan Pemkab Lampura serta berbagi dengan anak-anak Pondok Pesantren.

Meskipun diguyur hujan lebat, tak menyurutkan semangat rombongan untuk tetap berbuat kebaikan. Sebanyak 50 bingkisan paket sembako disiapkan untuk membantu meringankan beban para Srikandi pejuang keluarga ditengah masa sulit pandemi Covid-19 di Bumi Ragem Tunas Lampung yang hingga kini belum juga usai.

Ketua DPC Srikandi Pemuda Pancasila Kabupaten Lampura, Sandy Juwita, yang juga anggota DPRD Lampura asal fraksi Partai Gerindra disela-sela kegiatan mengatakan dirinya bersama jajaran pengurus dan beberapa unit kerja melaksanakan kegiatan rutin berbagi. Khusus dibulan ini, bertepatan dengan suasana bulan suci Ramadhan pihaknya membagikan bingkisan paket sembako kepada Srikandi pejuang keluarga yang mengabdikan dirinya untuk menjaga kebersihan lingkungan di seluruh lingkup Pemkab setempat.

Baca Juga:  Hadapi Disrupsi Digital, JMSI Kaltim Gelar Retreat

“Bingkisan ini kita bagikan untuk para Srikandi pejuang keluarga yang sudah mengabdikan dirinya untuk menjaga kebersihan lingkungan serta menjaga keelokan taman kota,” ujar Sandy Juwita, dipelataran Stadion Sukung Kotabumi, Senin, (25/04) petang.

Ia berpesan kepada seluruh srikandi pejuang keluarga untuk tetap semangat dalam bekerja. Ia juga berharap sedikit bantuan yang disampaikan bisa sedikit meringankan beban dan dapat bermanfaat.

“Tetap semangat, semoga lelah menjadi berkah. Kalianlah srikandi tangguh sesungguhnya. Semoga sedikit bantuan ini bisa meringankan beban ditengah masa sulit saat ini, dan semoga dapat bermanfaat untuk semua,” tandasnya.

Baca Juga:  Bupati Lampung Utara Paparkan Cangget Bakha pada Anugerah Kebudayaan PWI Pusat 2026

Rombongan Srikandi PP juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke pondok pesantren Daarul Naja yang berlokasi di seputaran Kelurahan Tanjung Senang dengan menyerahkan paket berbuka puasa untuk anak-anak pondok serta menyerahkan sedikit bantuan dana pembangunan untuk Ponpes yang diterima langsung oleh pengurus Ponpes.

Kegiatan kemudian ditutup dengan acara buka bersama (bukber) yang dipusatkan di Cafe Circle Kotabumi bersama para Srikandi PP lainnya.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan
Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500
Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan
Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:13 WIB

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:25 WIB

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:26 WIB

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:23 WIB

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:13 WIB

#indonesiaswasembada

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:25 WIB

#indonesiaswasembada

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:26 WIB

#indonesiaswasembada

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:23 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB