Sah, Mirza-Jihan Pemenang Pilgub Lampung!

Jumat, 10 Januari 2025 | 10:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG-Pj. Gubernur Samsudin menghadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Terpilih Pada Pemilihan Serentak Tahun 2024, di Hotel Emersia, Kamis (9/01/2025).

Dalam Rapat Pleno Terbuka yang dipimpin oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung Erwan Bustami secara resmi menetapkan pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung terpilih periode 2025-2030.

Hal tersebut berdasarkan Keputusan KPU Provinsi Lampung Nomor 510 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2024.

KPU Provinsi Lampung menetapkan paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, atas nama Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela yang diusung, Partai Gerindra, PKB, Golkar, NasDem, Buruh, PKS, PAN, Demokrat, dan PSI, sebagai pasangan calon Gubernur Lampung dan Wakil Gubernur Lampung terpilih, dalam pemilihan serentak tahun 2024 dengan perolehan suara sebanyak 3.300.681, atau 82,69 persen dari total suara sah.

Baca Juga:  Sekdaprov Lampung Tekankan Kesiapsiagaan Kolektif Hadapi Bencana Alam

Gubernur Lampung terpilih Rahmat Mirzani Djausal dalam kesempatannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat Lampung, khususnya bagi paslon 01 beserta tim, atas kedewasaan berpolitik dan komitmen menjaga kerukunan sehingga pilkada di Provinsi Lampung berjalan lancar.

Rahmat Mirzani Djausal juga mengucapkan terima kasih kepada pihak penyelenggara Pilkada Lampung, seluruh partai pengusung, relawan, serta masyarakat yang telah memberikan kepercayaan kepada Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung terpilih periode 2025-2030.

Baca Juga:  Deal, dari Pangan hingga Pariwisata, Lampung–Jawa Tengah Kerja Sama!

“Semoga proses pilkada yang baik ini membawa pertanda bahwa Lampung akan semakin baik lagi,” pungkasnya.

Hadir dalam Rapat Pleno Terbuka, anggota KPU RI, Pj. Gubernur Lampung, Forkopimda, seluruh jajaran KPU Provinsi Lampung, seluruh perwakilan partai pengusung, Bawaslu.##


Penulis : M Nurhadi


Editor : M Nurhadi


Sumber Berita : KPU Lampung

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Adira Finance Syariah-Masjid Al Iman Gedong Meneng Gelar Baksos Sambut Ramadhan
Ramadhan, Huntara di Aceh, Sumut dan Sumbar Kebut Dong
Pimpin Evaluasi Longsor Pasirlangu, Cucun: Negara Hadir Maksimal
Darlian Pone Pimpin Golkar Way Kanan.
Konflik Gajah vs Warga, Dibangun Proyek Pagar
Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan
Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500
Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan
PENETAPAN Mirza-Jihan sebagai pemenang Pilkada gubernur Lampung (Foto: Dok KPU)

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 10:21 WIB

Adira Finance Syariah-Masjid Al Iman Gedong Meneng Gelar Baksos Sambut Ramadhan

Senin, 26 Januari 2026 - 08:21 WIB

Ramadhan, Huntara di Aceh, Sumut dan Sumbar Kebut Dong

Senin, 26 Januari 2026 - 08:18 WIB

Pimpin Evaluasi Longsor Pasirlangu, Cucun: Negara Hadir Maksimal

Senin, 26 Januari 2026 - 06:03 WIB

Darlian Pone Pimpin Golkar Way Kanan.

Senin, 26 Januari 2026 - 05:59 WIB

Konflik Gajah vs Warga, Dibangun Proyek Pagar

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Ramadhan, Huntara di Aceh, Sumut dan Sumbar Kebut Dong

Senin, 26 Jan 2026 - 08:21 WIB

#indonesiaswasembada

Pimpin Evaluasi Longsor Pasirlangu, Cucun: Negara Hadir Maksimal

Senin, 26 Jan 2026 - 08:18 WIB

#indonesiaswasembada

Darlian Pone Pimpin Golkar Way Kanan.

Senin, 26 Jan 2026 - 06:03 WIB

#indonesiaswasembada

Konflik Gajah vs Warga, Dibangun Proyek Pagar

Senin, 26 Jan 2026 - 05:59 WIB