Polres Lamtim Bagi Sembako untuk Masyarakat Terdampak Kenaikan BBM

Selasa, 6 September 2022 | 19:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Vini

LAMPUNGTIMUR-Polres Lampung Timur, Polda Lampung, menggelar bhakti sosial pembagian sembako bagi masyarakat terdampak langsung Kebijakan Pemerintah Pengalihan Subsidi bahan bakar minyak (BBM), Selasa (6/9).

Dipimpin Waka Polres Lampung Timur KOMPOL Sugandhi Satria Nugraha didampingi Kasat Sabhara AKP Zulkarnain dan Kasi Humas IPTU Holili.

Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution melalui Waka Polres Lampung Timur KOMPOL Sugandhi mengatakan, sebanyak 50 paket sembako dibagikan ke masyarakat terdampak langsung kebijakan pemerintah pengalihan subsidi BBM.

Baca Juga:  Komisi II: Ambang Batas Parlemen Keniscayaan Perkuat Demokrasi dan Efektivitas Pemerintahan

“Kami melaksanakan kegiatan bhakti sosial membagikan sembako buat masyarakat yang terdampak dari kebijakan pemerintah ini, seperti tukang ojek, masyarakat, pedagang kaki lima dan orang tua yang rentan” katanya.

Menurut dia, kegiatan bhakti sosial tersebut dimaksudkan untuk mengurangi beban masyarakat akan kenaikan harga BBM. Apalagi, bantuan sosial yang berasal dari pengalihan subsidi BBM belum diterima masyarakat.

“Sambil menunggu bantuan sosial dari pemerintah, kami sebagai representasi dari negara memberikan paket sembako yang semoga bermanfaat bagi masyarakat,” tuturnya.

Baca Juga:  Ikal Smansa Dilantik, Ivan Batubara Ajak Alumni Kontribusi Untuk Masyarakat Dan Bangsa

Dia berharap, pengalihan subsidi BBM tidak menimbulkan gejolak pada masyarakat, khususnya di Kabupaten Lampung Timur.

“Pasalnya, kenaikan harga BBM diikuti dengan pengalihan subsidi BBM menjadi bantuan sosial langsung kepada masyarakat yang kurang mampu” tutupnya. ##

 

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Sinergi Pendidikan dan Dunia Usaha, Dekranasda Lampung Kembangkan Talenta Siswa SMK
Pembayaran Pokmas pada Proyek Breakwater  Berproses
Proyek Breakwater Lamsel, Berikut Klarifikasi Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung
Komisi II: Ambang Batas Parlemen Keniscayaan Perkuat Demokrasi dan Efektivitas Pemerintahan
Optimalisasi PAD, Bapenda Lampung dan GGPC Perkuat Kerja Sama Pajak
Hari Keenam Operasi SAR di KBB, 41 Korban Meninggal Teridentifikasi
Proyek Breakwater BBWS Tinggalkan Masalah, Aparat Diminta Periksa Dokumen Proyek
Kajari Way Kanan Musnahkan Barang Bukti

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:47 WIB

Sinergi Pendidikan dan Dunia Usaha, Dekranasda Lampung Kembangkan Talenta Siswa SMK

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:30 WIB

Pembayaran Pokmas pada Proyek Breakwater  Berproses

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:16 WIB

Proyek Breakwater Lamsel, Berikut Klarifikasi Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:09 WIB

Komisi II: Ambang Batas Parlemen Keniscayaan Perkuat Demokrasi dan Efektivitas Pemerintahan

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:43 WIB

Optimalisasi PAD, Bapenda Lampung dan GGPC Perkuat Kerja Sama Pajak

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Pembayaran Pokmas pada Proyek Breakwater  Berproses

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:30 WIB

#indonesiaswasembada

Optimalisasi PAD, Bapenda Lampung dan GGPC Perkuat Kerja Sama Pajak

Jumat, 30 Jan 2026 - 14:43 WIB