Pelantikan JMSI Sumut, Gelar Workshop dan Malam Anugerah 2025

Minggu, 9 November 2025 | 06:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Sumatera Utara akan menggelar dua agenda penting pada Kamis, 27 November 2025 di Hotel Mercury, Medan.

Kegiatan tersebut diawali dengan Fokus Workshop bertema “Mengembalikan Kejayaan Tembakau Deli” yang akan berlangsung pukul 14.00 hingga 17.00 WIB, dan dilanjutkan malam harinya dengan Pelantikan Pengurus JMSI Sumatera Utara serta Penganugerahan JMSI Award 2025.

Dalam malam penganugerahan itu, salah satu penerima JMSI Award adalah PTPN I Regional 1, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusinya dalam mengembalikan kejayaan tembakau Deli — komoditas legendaris yang pernah menjadi kebanggaan Sumatera Utara.

Baca Juga:  MUSDA I JMSI Maluku Utara Resmi Digelar, Yusri Abubakar Terpilih Sebagai Ketua

Ketua JMSI Sumut Rianto, SH, MH didampingi sekretaris Zulham menyampaikan bahwa persiapan kegiatan telah dibahas secara matang dalam rapat panitia. Adapun ketua panitia dipercayakan kepada Bakti Lubis, dengan dukungan tim yang terdiri dari Dony Syaputra, Nisa Lubis, Zailani Tanjung, Tikwan Siregar (Dewan Pakar), dan Lambok Manurung.

“Rapat berjalan lancar, dan kami mohon dukungan semua pihak agar kegiatan JMSI Sumut ini sukses dan memberi manfaat nyata, terutama dalam membangkitkan kembali kejayaan tembakau Deli,” ujar Rianto kepada wartawan.

Baca Juga:  Darlian Pone Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Ketua DPD Golkar Way Kanan

Rencananya, acara akan dihadiri langsung oleh Ketua Umum JMSI Pusat, Teguh Santosa, serta sejumlah tokoh pers, pejabat daerah, dan pimpinan media siber di Sumatera Utara.

JMSI Sumut berharap, melalui kegiatan ini, sinergi antar insan pers dan pemangku kepentingan dapat terus diperkuat untuk mendorong kemajuan daerah dan menjaga marwah jurnalisme siber yang profesional dan beretika.

(red)


Penulis : Desty


Editor : Rudi


Sumber Berita : Sumatera Utara

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan
Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500
Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan
Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:13 WIB

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:25 WIB

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:26 WIB

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:23 WIB

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:13 WIB

#indonesiaswasembada

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:25 WIB

#indonesiaswasembada

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:26 WIB

#indonesiaswasembada

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:23 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB