Laporan: Alfaro/ Zaleeka
SULAWESI UTARA – Akhir-akhir ini organisasi masyarakat (ormas) di Indonesia seringkali mendapatkan penilaian negatif di mata masyarakat. Hal ini terjadi karena banyaknya berita buruk seputar ormas yang disampaikan melalui media massa pada masyarakat.
Padahal faktanya organisasi masyarakat lebih banyak kebaikan atau hal positif yang ditebar pada lingkungannya, seperti bantuan sosial, menyukseskan kegiatan pemerintah, pembinaan umat, dan lain sebagainya.
Hal ini dibuktikan oleh organisasi masyarakat (ormas) yang berada di Kota Bitung yang bernama organisasi masyarakat Adat Manguni Muda Indonesia LMI. Oraganisasi masyarakat (ormas) Adat Manguni Muda Indonesia LMI merupakan salah satu dari sekian banyak organisasi masyarakat yang berada di Kota Bitung yang menunjukkan bahwa organisasi masyarakat (ormas) bukan organisasi yang memiliki citra yang negatif melainkan dengan adanya organisasi masyarakat (ormas) khususnya ormas Adat Manguni Muda Indonesia LMI dapat menebarkan hal-hal yang positif bahkan membantu masyarakat sekitar.
Seperti halnya yang disampaikan oleh panglima Besar ormas adat manguni muda Indonesia LMI di Bitung, Jefry Mamentu dalam wawancara singkat Bersama reporter Lintas Lampung, Alfaro dan Zaleeka, 21/11/2022. Panglima besar ormas Adat Manguni Muda Indonesia LMI mengatakan bahwa organisasi adat Manguni Muda Indonesia LMI ini berlandaskan dengan Pancasila dan UUD 1945 serta bermitra degan masyarakat, Pemerintah, TNI dan polri. Ormas adat Manguni Muda Indonesia LMI ini tidak berafiliasi dengan partai politik dan juga tidak alergi dengan warna apapun oleh karena itu organisasi adat Manguni Muda Indonesia LMI selalu melakukan kegiatan-kegiatan yang positif karena sudah berpedoman pada Pancasila dan UUD 1945.
“Kegiatan yang dilakukan manguni muda ini sudah terencana dengan baik sesuai dengan aturan yang berlaku, karena manguni muda ini bersinergi dengan pemerintah walaupun organisasi masyarakat ini independent, akan tetapi bersedia mengawal arah serta tujuan pembangunan, politik, dan sosial budaya di segala segi sumbu kehidupan bangsa Indonesia pada umumnya serta tetap berkordinasi dengan pemerintah “, terang Jefry Mamentu.
Jefry Mamentu juga menambahkan bahwa kegiatan positif ini sudah berlangsung lama dan diterima oleh masyarakat dan didukung oleh pemerintah khususnya Kota Bitung.
Hal lain yang di sampaikan oleh panglima Besar organisasi adat manguni muda adalah agar masyarakat umum tidak menilai suatu ormas dengan sebelah mata melainkan dengan melihat langsung fakta-fakta yang berada dilapangan, karena terkadang yang diberitakan media tidak sesuai dengan fakta sebenarnya yang ada di lapangan.##
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.