Ombudsman RI:Tubaba Serius Perbaiki Layanan Publik

Rabu, 1 November 2023 | 06:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Aristusyah
TULANGBAWANG BARAT – Anggota Ombudsman Republik Indonesia Robert Na Endi Jaweng menghadiri peresmian mal pelayanan publik (MPP) di Gedung Dinas Pendudukan dan Pencatatan Sipil, Kabupaten Tulang Bawang,  (31/10).

Pada peresmian MPP tersebut, turut hadir juga Kepala Perwakilan Ombudsman Lampung Nur Rakhman Yusuf, Kepala Instansi Vertikal, Kepala OPD Provinsi, Kepala OPD Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.

Dalam sambutannya, Robert menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Tulang Bawang Barat karena telah menerima dan melibatkan Ombudsman dalam peresmian MPP Tulang Bawang Barat.

“Saya telah banyak berkeliling Indonesia untuk melihat potret pelayanan publik di daerah, setelah melihat bentuk bangunan dan wawancara dengan petugas, Saya melihat Pemerintah Daerah Tulang Bawang Barat serius dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik,” jelasnya.

Baca Juga:  Dandim 0426 TB Bersama Baznas Serahkan Kunci Rumah Hasil Program Bedah RTLH

Menurut Robert, menjadi tugas kita bersama, Negara untuk menghadirkan pelayanan publik yang baik kepada masyarakat, misalnya pelayanan di bidang jaminan sosial, kesehatan, dan pelayanan publik lainnya.

“Dengan memberikan pelayanan publik yang baik, masyarakat akan bahagia. Saat ini juga harus kita rubah mindset ke arah yang baru, yang sebelumnya pejabat meminta dilayani menjadi melayani, karena pejabat publik adalah pelayan bagi masyarakat,” ungkap Anggota Ombudsman RI tersebut.

Pada akhirnya, lanjut Robert, pelayanan publik yang dilayani di MPP adalah pelayanan administratif, sementara pengawasan Ombudsman tidak hanya pelayanan administratif tetapi juga jasa publik dan barang publik.

“Ombudsman melalui Perwakilan Lampung juga menerima pengaduan masyarakat, bisa pelayanan di MPP atau instansi pemerintah lainnya, misalnya masyarakat mengadu karena tidak menerima pelayanan publik yang baik di bidang kesehatan,” paparnya.

Baca Juga:  DPD RI dan Senat Spanyol Bahas Kerja Sama Investasi hingga Forum Senat ASEAN 

Setiap tahun Ombudsman akan melakukan penilaian berupa Opini Pengawasan Pelayanan Publik di Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota.

“Pada tahun 2022, Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung mendapatkan nilai sedang (zona kuning). Untuk tahun 2023, saat ini penilaian sedang diproses, dan nanti hasilnya akan diumumkan yang harapannya dihadiri oleh Bapak Presiden. Tapi dengan melihat kondisi gedung MPP, dan komitmen kita bersama, saya meyakini penilaian pelayanan publik di Tulang Bawang Barat akan naik menjadi tinggi (zona hijau),” tutupnya.##

 

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

BPN Mesuji Bagikan Sertipikat PTSL dan Sekaligus Sosialisasi Kepengurusan Legalisasi Aset Tanah
Teguh Santosa: Insya Allah Hubungan Indonesia-Korea Utara Semakin Baik
Danbrigif 4 Marinir/BS dan Ketua Cabang 7 PG Kormar Panen Melon di Yonif 7 Marinir
Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas
Pemerintah Pusat Dorong Pemda Percepat Program 3 Juta Rumah, Kesehatan Gratis, dan Tekan Inflasi
BPN Mesuji Ikuti Rakor Pensertipikatan Aset dan Penyelesaian Aset Tumpang Tindih BMD Pemprov Lampung
Transformasi Bulog Jadi Langkah Tepat Pastikan Kebutuhan Pangan Masyarakat Terpenuhi
Dahsyat, Libur Tahun Baru Hijriyah, Pengguna Tol Meningkat 48%!

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 14:42 WIB

BPN Mesuji Bagikan Sertipikat PTSL dan Sekaligus Sosialisasi Kepengurusan Legalisasi Aset Tanah

Selasa, 1 Juli 2025 - 11:28 WIB

Teguh Santosa: Insya Allah Hubungan Indonesia-Korea Utara Semakin Baik

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:43 WIB

Danbrigif 4 Marinir/BS dan Ketua Cabang 7 PG Kormar Panen Melon di Yonif 7 Marinir

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:38 WIB

Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:33 WIB

Pemerintah Pusat Dorong Pemda Percepat Program 3 Juta Rumah, Kesehatan Gratis, dan Tekan Inflasi

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Teguh Santosa: Insya Allah Hubungan Indonesia-Korea Utara Semakin Baik

Selasa, 1 Jul 2025 - 11:28 WIB

#indonesiaswasembada

Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas

Selasa, 1 Jul 2025 - 09:38 WIB