Menginspirasi, Tokoh Masyarakat Beli Alat Berat 1,2 M untuk Perbaiki Jalan Pemerintah

Minggu, 20 Maret 2022 | 16:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Anis

TULANG BAWANG BARAT – Kondisi jalan yang rusak parah dan memprihatinkan di wilayah utara Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Provinsi Lampung, Memaksa salah satu tokoh masyarakat setempat membeli alat berat berjenis Begholoder seharga 1,2 Miliar Rupiah.

Adalah Tarmuzi, Sosok yang dikenal dekat dengan semua kalangan tersebut merasa terpanggil, “Saya sangat prihatin melihat kondisi jalan di wilayah kami yang rusak parah. Saya khawatir ada korban jika jalan ini tidak segera diperbaiki. Saya hanya ingin berbuat agar ada manfaat buat masyarakat banyak dan jalan bisa bagus kembali”.

Penggunaan perdana alat berat yang dibeli Tarmuzi dalam kondisi baru tersebut direncanakan akan dioperasikan pada Senin, 21 Maret 2022 besok. Yang pertama akan diperbaiki yakni ruas jalan propinsi yang ada di kecamatan Gunung Terang dan Lambu Kibang menuju arah pintu TOL Lambu kibang, dan diperkirakan akan memakan waktu 1-2 minggu kedepan.

Baca Juga:  Oknum Kasubag DPRD Lampung Utara Dipolisikan Atas Dugaan Penipuan

Selain itu juga pada Senin (14/3) lalu, Tarmuzi yang juga merupakan kepala Tiyuh Setia Agung telah memanggil lima pimpinan perusahaan singkong yang ada di wilayah utara Tubaba yaitu perusahaan BW yang ada di kecamatan Lambu Kibang dan Batu Putih, perusahaan Mentari dan Manatahan yang ada di kecamatan Gunung Agung, serta perusahaan Klanting yang ada di kecamatan Gunung Terang agar dapat turut serta membantu dalam perbaikan jalan tersebut.

Pertemuan yang berlangsung di tiyuh Setia Agung kecamatan Gunung Terang itu menyepakati bahwa setiap perusahaan masing masing akan membantu menyediakan dan mengirimkan batu 10 tronton, Yang total keseluruhannya dari lima perusahaan tersebut yaitu 50 Tronton batu yang sebagian sudah diturunkan untuk meratakan jalan menuju pintu TOL lambu kibang yang sudah sangat memprihatinkan dengan menggunakan alat berat yang baru saja dibeli oleh bapak Tarmuzi tersebut.

Baca Juga:  Kembali Pimpin JMSI, Teguh Santosa Ajak Media Siber Hadapi Tantangan Digital dengan Profesionalisme dan Inovasi

“Mudah-mudahan apa yang telah dilakukan oleh bapak Tarmuzi ini dapat menjadi contoh bagi tokoh masyarakat yang lain dan para pemangku kepentingan agar lebih tergugah hatinya terhadap kepentingan masyarakat”, Harap Ahmad Huzaini Tokoh Pemuda setempat. ##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Danbrigif 4 Marinir/BS dan Ketua Cabang 7 PG Kormar Panen Melon di Yonif 7 Marinir
Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas
Pemerintah Pusat Dorong Pemda Percepat Program 3 Juta Rumah, Kesehatan Gratis, dan Tekan Inflasi
BPN Mesuji Ikuti Rakor Pensertipikatan Aset dan Penyelesaian Aset Tumpang Tindih BMD Pemprov Lampung
Transformasi Bulog Jadi Langkah Tepat Pastikan Kebutuhan Pangan Masyarakat Terpenuhi
Dahsyat, Libur Tahun Baru Hijriyah, Pengguna Tol Meningkat 48%!
Topan Ginting: Ajudan Kepercayaan Bobby Nasution, Menuju Pusat Kekuasaan dan Berakhir Tragis di KPK
Dirgahayu Polri, Polisi Ideal Itu Ada?

Berita Terkait

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:43 WIB

Danbrigif 4 Marinir/BS dan Ketua Cabang 7 PG Kormar Panen Melon di Yonif 7 Marinir

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:38 WIB

Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:33 WIB

Pemerintah Pusat Dorong Pemda Percepat Program 3 Juta Rumah, Kesehatan Gratis, dan Tekan Inflasi

Selasa, 1 Juli 2025 - 09:30 WIB

BPN Mesuji Ikuti Rakor Pensertipikatan Aset dan Penyelesaian Aset Tumpang Tindih BMD Pemprov Lampung

Senin, 30 Juni 2025 - 20:02 WIB

Transformasi Bulog Jadi Langkah Tepat Pastikan Kebutuhan Pangan Masyarakat Terpenuhi

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Harganas 2025, Lampung Teguhkan Komitmen Bangun Keluarga Berkualitas

Selasa, 1 Jul 2025 - 09:38 WIB