Kapolres Lamtim Hadiri Pendistribusian Logistik Pilkada Menuju ke PPK

Minggu, 24 November 2024 | 19:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMTIM – Kapolres Lampung Timur, AKBP Benny Prasetya menghadiri acara pelepasan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) menuju Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di wilayah Kabupaten Lampung Timur, Minggu (24/11/2024).

Logistik yang dikirim mencakup kotak suara, surat suara, tinta pemilu, dan perlengkapan lain yang akan digunakan pada hari pencoblosan. Kapolres menekankan pentingnya koordinasi antara penyelenggara pemilu dan aparat keamanan untuk mencegah potensi gangguan selama proses distribusi.

Baca Juga:  Kejari Way Kanan - KPKNL Metro Lakukan Penilaian Barang Rampasan Negara Inkracht

“Kami sudah menempatkan personel di setiap titik pengamanan untuk memastikan seluruh logistik sampai dengan aman di PPK kecamatan masing-masing. Keselamatan dan kelengkapan logistik menjadi prioritas kami,” ujar Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan pesan kepada petugas pengantar agar selalu berkoordinasi dengan aparat pengamanan selama perjalanan. Pihaknya telah menyiapkan pengawalan ketat dari Polres Lampung Timur untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga:  PDI Perjuangan Lampung salurkan bantuan ke Pidie Jaya

Dengan pengawalan tersebut, Kapolres berharap proses distribusi berjalan lancar tanpa hambatan, sehingga pelaksanaan Pilkada serentak dapat berlangsung sukses, aman, dan damai.

“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada ini demi demokrasi yang lebih baik,” pungkasnya.##


Penulis : Melly


Editor : Nara


Sumber Berita : Lampung Timur

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics
Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 
Lima Pejabat Utama dan Satu Kapolsek Polresta Bandar Lampung Resmi Berganti
Kajati Lampung Lantik Asintel, Aspidsus Dan Kajari Pringsewu Yang Baru
Sekdaprov Marindo Kurniawan Pimpin Rapat Persiapan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Tahun 2026

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Sabtu, 24 Januari 2026 - 22:25 WIB

Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:19 WIB

Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:15 WIB

Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:10 WIB

Hadiri Pengajian Tahunan Jemaah Thoriqoh Qodiriyah, Ini Pesan Kapolres Mesuji 

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB

#indonesiaswasembada

Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan

Sabtu, 24 Jan 2026 - 22:25 WIB