Ibu Riana Sari Arinal Hadiri Acara HUT dan Raker BKOW Provinsi Lampung Tahun 2023

Rabu, 31 Mei 2023 | 18:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Annisa

BANDAR LAMPUNG —– Penasehat Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Ibu Riana Sari Arinal menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun BKOW Provinsi Lampung ke-62 sekaligus membuka Rapat Kerja (Raker) BKOW Provinsi Lampung tahun 2023 di Ruang Abung Balai Keratun, Rabu (31/5).

Dalam sambutannya, Ibu Riana menyampaikan apresiasi kepada para wanita anggota 65 organisasi kewanitaan yang tergabung kedalam BKOW.

“Ini merupakan suatu kekuatan yang besar untuk para perempuan-perempuan dan ibu-ibu hebat di Provinsi Lampung untuk ikut serta dalam pembangunan dengan cara aktif di organisasi,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kiprah dan pengabdian BKOW selama 62 tahun ini untuk pembangunan dan masyarakat di Provinsi Lampung.

Baca Juga:  Dandim 0426/TB, Bagikan Bingkisan ke Anggota Dan PNS

Ibu Riana mengajak kepada seluruh pengurus BKOW untuk selalu merefleksikan diri agar ke depan BKOW Provinsi Lampung dapat berkembang dan terus membawa manfaat khususnya bagi perempuan dan anak di Provinsi Lampung.

Selain itu, Ibu Riana berharap melalui rapat kerja pada hari ini, BKOW Provinsi Lampung dapat mengevaluasi organisasi sekaligus program kerja sebelumnya serta menyusun program kerja yang akan datang.

Ia juga berharap Raker tersebut dapat menciptakan inovasi program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat serta jalin komunikasi dan sinergi dengan pemerintah daerah dan semua pemangku kepentingan.

Baca Juga:  Aqib Ardiansyah Salurkan Sembako untuk Warga di Kebumen dan Sekitarnya

“Saya yakin dengan semangat dan niat baik Ibu-Ibu semua, BKOW Provinsi Lampung dapat semakin berkontribusi positif dalam proses pembangunan,” ujarnya.Ibu Riana juga mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun kepada BKOW Provinsi Lampung yang ke-62 tahun.

Dikesempatan yang sama, Ketua Umum BKOW Provinsi Lampung … mengatakan BKOW akan terus berkomitmen untuk bersinergi serta membantu program-program Pemerintah Provinsi Lampung.

Ia juga berharap kepada seluruh organisasi kewanitaan yang tergabung kedalam BKOW untuk terus aktif bekerjasama dalam menjalankan kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan program-program pemerintah.(Adpim) ##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Gubernur Lampung Cukupi Kebutuhan Pupuk 190.851 Petani Lampung
Gegana Amankan Aksi Bela Palestina dan Paskah
PWNU-Polda Sumsel Bersatu Jaga Kerukunan Umat Beragama
Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika: Optimalkan Pelayanan
Wagub dan Wulan Sari Mirza Hadiri Pelantikan DPW Perempuan Bangsa
Ansor Gelar Dialog Lintas Pemuda Agama
Istikomah Minta Polres Mengusut Penganiayaan Anaknya yang Nyantri di Darul A’mal
Malang Nasib Mantan Bupati Lampung Timur, Istri di PAW, Dawam Dituding Korupsi

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 22:28 WIB

Gubernur Lampung Cukupi Kebutuhan Pupuk 190.851 Petani Lampung

Sabtu, 19 April 2025 - 19:08 WIB

Gegana Amankan Aksi Bela Palestina dan Paskah

Sabtu, 19 April 2025 - 17:17 WIB

PWNU-Polda Sumsel Bersatu Jaga Kerukunan Umat Beragama

Sabtu, 19 April 2025 - 16:30 WIB

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika: Optimalkan Pelayanan

Sabtu, 19 April 2025 - 15:40 WIB

Wagub dan Wulan Sari Mirza Hadiri Pelantikan DPW Perempuan Bangsa

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Cukupi Kebutuhan Pupuk 190.851 Petani Lampung

Sabtu, 19 Apr 2025 - 22:28 WIB

#indonesiaswasembada

Gegana Amankan Aksi Bela Palestina dan Paskah

Sabtu, 19 Apr 2025 - 19:08 WIB

#indonesiaswasembada

PWNU-Polda Sumsel Bersatu Jaga Kerukunan Umat Beragama

Sabtu, 19 Apr 2025 - 17:17 WIB

#indonesiaswasembada

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika: Optimalkan Pelayanan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 16:30 WIB

#indonesiaswasembada

Wagub dan Wulan Sari Mirza Hadiri Pelantikan DPW Perempuan Bangsa

Sabtu, 19 Apr 2025 - 15:40 WIB