HMI Komisariat Hukum Segera Miliki Sekretaraliat Permanen

Kamis, 27 Februari 2025 | 05:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDAR LAMPUNG – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bandar Lampung Komisariat Hukum Universitas Lampung (KHU) akan segera memiliki komisariat permanen.

Pembangunan ditandai dengan peletakan batu pertama di Kelurahan Langkapura, Kecamatan Kemiling, Bandar Lampung.

“Saya berterima kasih kepada seluruh kader dan alumni HMI KHU Unila yang bahu-membahu membantu proses pembangunan komisariat ini. Semoga pembangunan dapat terus berlanjut hingga selesai dan segera bisa digunakan,” ujar Koordinator Presidium Korps Alumni HMI (KAHMI) Wilayah Lampung, Abi Hasan Muan, Rabu (26/2/2025).

Sementara Ketua Umum HMI Cabang Bandar Lampung Komisariat Hukum Unila, Ferdinand Fahrul Adha, mengatakan bahwa proses pembangunan ini terwujud berkat doa dan usaha bersama para kader serta dukungan dari alumni.

Baca Juga:  Apresiasi Kinerja Polda Lampung Agar Lebih Meningkatkan Sinergi

“Ini adalah momen yang, insyaallah, akan menjadi sangat berkesan. Ketua Yayasan dan Bendahara Yayasan juga memahami betul perjuangan yang telah dilakukan hingga impian kita hari ini bisa terwujud,” ujarnya.

Menurutnya, dinamika dalam berorganisasi di HMI Cabang Bandar Lampung KHU merupakan bentuk cinta dan kepedulian yang nyata terhadap komisariat.

“Ini adalah bukti konkret bahwa kita mencintai HMI KHU,” katanya.

Ia berharap, dengan berdirinya komisariat permanen, tempat ini bisa menjadi wadah bagi kader untuk belajar, berorganisasi, serta menjalankan program kerja guna mencetak mahasiswa yang berperan sebagai agen perubahan.

Baca Juga:  Pj Sekdaprov Sampaikan Salam Perpisahan

Fahrul juga mengajak para alumni untuk terus membimbing kader dan pengurus komisariat agar semakin progresif di masa mendatang.

“Jika pembelian tanah hingga peletakan batu pertama terealisasi pada kepengurusan saya, maka di kepengurusan berikutnya seharusnya Komisariat Permanen HMI KHU sudah berdiri. Amin,” tandasnya.


Penulis : Hadi


Editor : Nara


Sumber Berita : Lampung, HMI

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Tenaga non-ASN di Pemprov Lampung Terima SK Perpanjangan Kontrak
Vietnam Mitra Strategis Indonesia, Kerjasama Harus Ditingkatkan
JMSI Apresiasi Langkah Gubernur Lampung Larang Siswa Bawa HP, Kedepan (Diharap) Ada Larangan Siswa Bawa Kendaraan
Gubernur Lantik Jajaran Pengurus TP PKK dan Tim Pembina Posyandu
Gubernur Laksanakan Sinkronisasi RPJMD, Mengakselerasi Program Prabowo
Konflik Sampah, Wagub Jihan Tekankan Kolaborasi dan Inovasi
Gugatan Soal Ketum Partai, Waketum PAN: Jabatan Ketum Ranah Internal Partai
Prabowonomics vs. Dengism: Catatan Atas Kuliah Raymond Thomas Dalio

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:02 WIB

Tenaga non-ASN di Pemprov Lampung Terima SK Perpanjangan Kontrak

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:54 WIB

Vietnam Mitra Strategis Indonesia, Kerjasama Harus Ditingkatkan

Selasa, 11 Maret 2025 - 23:45 WIB

JMSI Apresiasi Langkah Gubernur Lampung Larang Siswa Bawa HP, Kedepan (Diharap) Ada Larangan Siswa Bawa Kendaraan

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:15 WIB

Gubernur Lantik Jajaran Pengurus TP PKK dan Tim Pembina Posyandu

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:12 WIB

Gubernur Laksanakan Sinkronisasi RPJMD, Mengakselerasi Program Prabowo

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Tenaga non-ASN di Pemprov Lampung Terima SK Perpanjangan Kontrak

Rabu, 12 Mar 2025 - 12:02 WIB

#indonesiaswasembada

Vietnam Mitra Strategis Indonesia, Kerjasama Harus Ditingkatkan

Rabu, 12 Mar 2025 - 11:54 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lantik Jajaran Pengurus TP PKK dan Tim Pembina Posyandu

Selasa, 11 Mar 2025 - 19:15 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Laksanakan Sinkronisasi RPJMD, Mengakselerasi Program Prabowo

Selasa, 11 Mar 2025 - 19:12 WIB