Gubernur Minta Satker Berkolaborasi

Senin, 31 Januari 2022 | 13:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Yulizar K
BANDARLAMPUNG-Gubernur Lampung yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto, membuka kegiatan Workshop Pengembangan Kompetensi Teknis bagi Jabatan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung Tahun 2022 dengan tema “Peningkatan Kapasitas Penyusunan Laporan Keuangan Daerah”, di Gedung Pusiban, Senin (31/1).

Gubernur Lampung dalam sambutannya yang disampaikan oleh Sekdaprov Fahrizal Darminto menyampaikan bahwa Workshop yang dilaksanakan ini merupakan momentum yang penting dalam proses pengelolaan keuangan daerah Pemerintah Provinsi Lampung dalam rangka terwujudnya transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.

Baca Juga:  Ini Capaian Gubernur & Wakil Gubernur Lampung Periode 2025

Sekdaprov kemudian menyampaikan pesan Gubernur Arinal yang meminta agar materi kegiatan ini disampaikan langsung kepada para pejabat pimpinan tinggi agar memiliki rasa tanggung jawab. Gubernur juga meminta agar prestasi Pemerintah Provinsi Lampung dalam memperoleh Predikat WTP 7 kali berturut-turut dapat dipertahankan. “Jangan sampai prestasi itu turun,” ungkap Gubernur yang disampaikan oleh Sekdaprov.

Saat ini, khususnya dalam program kerja prioritas pemerintah, tidak hanya dilakukan oleh satu Satker saja. Oleh karenanya, Gubernur meminta agar antar Satker dapat saling berkoordinasi dan berkolaborasi.”Dalam bekerja, jangan pernah menggunakan kacamata kuda. Harus melakukan kolaborasi dan sinergi dengan satker terkait, baik di lingkungan Pemprov Lampung, maupun dengan instansi vertikal dan lembaga-lembaga non pemerintah lainnya,” pesan Gubernur Arinal.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

‎JMSI Lampung dan La Nadiya Villa Pahawang Jalin Kerja Sama Vokasi dan Entrepreneurship
MUSDA I JMSI Maluku Utara Resmi Digelar, Yusri Abubakar Terpilih Sebagai Ketua
Gubernur Rahmat Mirzani Dorong Bank Lampung Lakukan Penguatan di Sektor Riil dan Kredit Pedesaan
Kepala Bapenda Way Kanan Diserahterimakan
Polsek Way Serdang Laksanakan Colling Sistem Safari Subuh di Desa Kejadian
Kamis Beradat Resmi Berlaku di Lampung, Bahasa Daerah dan Batik Jadi Identitas
Suherman Jabat Dishub Way Kanan
Membesuk Tahanan Izin Kejati? Haris Munandar: Mohon Dicabut

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 20:51 WIB

‎JMSI Lampung dan La Nadiya Villa Pahawang Jalin Kerja Sama Vokasi dan Entrepreneurship

Senin, 12 Januari 2026 - 20:37 WIB

MUSDA I JMSI Maluku Utara Resmi Digelar, Yusri Abubakar Terpilih Sebagai Ketua

Senin, 12 Januari 2026 - 19:34 WIB

Gubernur Rahmat Mirzani Dorong Bank Lampung Lakukan Penguatan di Sektor Riil dan Kredit Pedesaan

Senin, 12 Januari 2026 - 16:49 WIB

Kepala Bapenda Way Kanan Diserahterimakan

Senin, 12 Januari 2026 - 16:02 WIB

Polsek Way Serdang Laksanakan Colling Sistem Safari Subuh di Desa Kejadian

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kepala Bapenda Way Kanan Diserahterimakan

Senin, 12 Jan 2026 - 16:49 WIB

#indonesiaswasembada

Polsek Way Serdang Laksanakan Colling Sistem Safari Subuh di Desa Kejadian

Senin, 12 Jan 2026 - 16:02 WIB