Berjalan Kondusif, Polres Mesuji Lakukan Pengamanan Pendaftaran Empat Paslon Kada

Jumat, 30 Agustus 2024 - 21:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MESUJI – Jajaran Polres Mesuji melakukan pengamanan langsung selama tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji dalam rangka Pilkada Serentak Tahun 2024.

Kegiatan ini berlangsung berakhir pada Kamis Malam (29/8/2024) pukul 00.30 WIB di Kantor KPU Mesuji, Desa Brabasan, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung.

Kabag Ops Polres Mesuji Kompol Iwan Dharmawan SH, MH mendampingi Kapolres Mesuji AKBP Muhammad Harris SH, SIK, MIK mengatakan, bahwa proses pengamanan tahapan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji ini telah dilakukan dengan sebaik mungkin tanpa hambatan.

“Pengamanan ini adalah langkah preventif dari Polres Mesuji untuk menjaga ketertiban dan keamanan. Proses pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji hingga akhir pendaftaran malam ini, telah berjalan aman dan lancar,” ucapnya .

Dalam giat ini diantaranya Wakapolres Mesuji Kompol Juli Sundara S.Pd, Kabag Ops Polres Mesuji Kompol Iwan Darmawan SH, MH, Kasat Samapta AKP Yus Mawardi SH, Kasat Binmas AKP Sarijo SH, Kabag Log AKP Suldi SH, Kasubagdal Ops AKP Subur SE, Kasat Lantas AKP Asep Suhendi SH, MH, Kasat Intelkam IPTU Wasito Asiadi SH, Kapolsek Tanjung Raya IPTU Bambang P, Plt Kasi Humas IPDA Tata Subrata dan Personil pengamanan Polres Mesuji.

Baca Juga:  Ketika Abstain Menjadi Pilihan Rasional Pemilih dalam Pilkada: Refleksi atas Kualitas Demokrasi Indonesia

Diketahui, hari Kamis siang hingga Malam (29/8/2024) pukul 00.00 WIB, tiga pasang Cabup-Cawabup Pilkada Mesuji telah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mesuji.

Mereka adalah pasangan Syamsudin-Yulivan, yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).

Kemudian, pasangan Cabup-Cawabup Suprapto-Fuad Amrulloh yang diusung partai koalisi, yakni PAN, Gerindra, PPP dan PKS.

Setelah itu pasangan Cabup-Cawabup Edi Azhari-Tri Isyani dari PKB.

Sebelumnya, pasangan Cabup-Cawabup yang sudah terlebih dahulu mendaftar adalah pasangan Elfianah-Yugi yang datang ke Kantor KPU hari Rabu (28/8/2024) dengan partai pengusung yakni Demokrat, NasDem dan Golkar.

Baca Juga:  PT Juang Jaya Tertutup Dengan Media

Terpisah, Ketua KPU Mesuji Ali Yasir mengungkapkan, setelah proses pendaftaran Bacalon Kada ini selesai, akan memasuki tahapan selanjutnya yaitu tes kesehatan di Metro selama dua hari, terhitung tanggal 31 Agustus sampai 1 September.

“Alhamdullilah, proses pendaftaran telah berjalan dengan baik dan lancar tanpa ada suatu hambatan apapun. Terima kasih kepada Jajaran Polres Mesuji yang telah melakukan dalam hal pengamanan. Dan saya mengucapkan terima kasih juga kepada seluruh wartawan yang melakukan tugas jurnalisnya meliput di Kantor KPU,” ujarnya.##


Penulis : Nara


Editor : Ahmad


Sumber Berita : Kabupaten Mesuji

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Bentuk Dukungan Moril, Pj Gubernur Saksikan Lifter Lampung Bertanding
Program Gasak Narkoba Polres Tuba Sukses, Tiga Pengedar Narkoba Berhasil Diringkus
Pemprov Lampung Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024
Pemkab Pringsewu Kedatangan Tim Verifikasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat
HUT Ke-79 DPR RI Gelar Fun Ride Dan Fun Run, Muhaimin : Momentum Berbakti Untuk Negeri
Kasus Penembakan Rahimandani Dibawa JMSI ke Forum Internasional
DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024
RMD Kunjungi JMSI, Siap Hadir pada “Ngobrol Bareng Bang Teguh” Bersama Andi Arief

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 22:54 WIB

Bentuk Dukungan Moril, Pj Gubernur Saksikan Lifter Lampung Bertanding

Minggu, 8 September 2024 - 22:39 WIB

Program Gasak Narkoba Polres Tuba Sukses, Tiga Pengedar Narkoba Berhasil Diringkus

Minggu, 8 September 2024 - 22:04 WIB

Pemprov Lampung Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024

Minggu, 8 September 2024 - 19:22 WIB

Pemkab Pringsewu Kedatangan Tim Verifikasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Minggu, 8 September 2024 - 14:19 WIB

HUT Ke-79 DPR RI Gelar Fun Ride Dan Fun Run, Muhaimin : Momentum Berbakti Untuk Negeri

Sabtu, 7 September 2024 - 17:10 WIB

DPP PROJO Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan Mirza-Jihan untuk Pilgub Lampung 2024

Sabtu, 7 September 2024 - 14:30 WIB

RMD Kunjungi JMSI, Siap Hadir pada “Ngobrol Bareng Bang Teguh” Bersama Andi Arief

Sabtu, 7 September 2024 - 14:25 WIB

Polisi Gelar Aksi Sosial, Puluhan Warga Antusias Terima Bantuan Air Bersih di Way Kanan

Berita Terbaru

#pilihankukotakkosong

Bentuk Dukungan Moril, Pj Gubernur Saksikan Lifter Lampung Bertanding

Minggu, 8 Sep 2024 - 22:54 WIB

#CovidSelesai

Pemprov Lampung Terima Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024

Minggu, 8 Sep 2024 - 22:04 WIB

#pilihankukotakkosong

Pemkab Pringsewu Kedatangan Tim Verifikasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Minggu, 8 Sep 2024 - 19:22 WIB