Ansor Gelar Dialog Lintas Pemuda Agama

Jumat, 18 April 2025 | 21:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PIMPINAN  Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Lampung menggelar acara Silaturahmi Lintas Pemuda Agama pada Kamis, 17 April 2025, di Hotel Kyriad M2 Kota Bandar Lampung. Ketua PW GP Ansor Lampung, Budi Hadi Yunanto, menyebut kegiatan ini sebagai upaya mempererat hubungan antar pemuda lintas agama agar nilai-nilai kebangsaan dan k-Iindonesiaan tetap kokoh di tengah tantangan zaman.

Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Lampung, Baharudin, menekankan bahwa pemahaman yang utuh terhadap ajaran agama merupakan kunci mencegah konflik sektarian—baik yang pernah terjadi di dalam negeri seperti di Poso, maupun tragedi sejarah global semacam Perang Salib.

Menurutnya, dalam masyarakat yang majemuk secara agama, suku, dan budaya, kerukunan bukanlah pilihan, melainkan satu-satunya jalan. Baharudin menyebut bahwa intoleransi sering muncul akibat klaim kebenaran mutlak, fanatisme buta, rasisme, dan kepentingan politik sesaat.

Pandangan serupa disampaikan oleh Prof. Rudi, Wakil Ketua PWNU Lampung sekaligus akademisi Universitas Lampung. Ia mengingatkan pentingnya menjaga komitmen kebangsaan yang telah dirumuskan sejak awal kemerdekaan, khususnya nilai ketuhanan dalam Pancasila.

Baca Juga:  Pelaku Curat Meresahkan Warga Tanjung Raya, Dibekuk Polisi 

“Keberagaman adalah kekuatan. Tanpa itu, Indonesia tak akan bertahan,” tegasnya. Rudi juga mendorong organisasi kepemudaan untuk terus menjadi penjaga semangat persatuan dan pelestari komitmen kebangsaan.

Marcus Budi Santoso dari Pemuda Katolik menyebut pertemuan lintas iman ini sebagai bukti bahwa semangat persatuan masih menyala. Ia menggarisbawahi bahwa ajaran Katolik menghargai keberagaman, sebagaimana ditegaskan dalam dokumen Konsili Vatikan II yang mendorong penghormatan terhadap perbedaan.

Sementara itu, Martin Sudarmawan, yang kini aktif di YMBPL(Yayasan Mangku Bumi Putra Lampung), membagikan perspektif dari ajaran Islam. Ia menekankan pentingnya persatuan seperti yang termuat dalam Surah Al-Baqarah, dan mengangkat pengalamannya saat berkunjung ke Suriah pada 2013.

“Saya melihat langsung, wilayah mayoritas Muslim di sana tidak punya masalah SARA. Artinya, perbedaan bukan sumber konflik—selama ada ruang dialog dan keterbukaan,” jelasnya.

Ken Setiawan, pendiri NII Center, turut berbagi kisah pribadi sebagai mantan anggota jaringan ekstremis. Ia mengakui bahwa terorisme lahir dari sikap intoleran, yang kerap dimulai dari kecenderungan mengkafirkan pihak lain. Kini, melalui NII Center, ia mendorong pemahaman yang damai dan inklusif antarpemeluk agama.

Baca Juga:  Gelar Istighosah Kubro, Mirza: Untuk Keselamatan Bangsa

“Kita harus keluar dari jerat prasangka. Semua agama membawa misi kebaikan,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai pimpinan organisasi kepemudaan lintas agama dan kepercayaan, seperti Ketua Pemuda Katolik, Ketua Gemabudhi (Generasi Muda Buddhis Indonesia), Ketua Pemuda Hindu/Peradah, Ketua Gema Pakti, Ketua Fatayat NU, hingga Wakil Ketua Pemuda Muhammadiyah. Kehadiran mereka menegaskan bahwa kerukunan bukan hanya jargon elite, tetapi komitmen konkret generasi muda lintas iman.

Forum ini menjadi ruang bersama yang menunjukkan bahwa kerukunan bukanlah sesuatu yang tumbuh dengan instan. Ia adalah buah dari dialog, keterbukaan, dan kesadaran kolektif untuk tidak terjebak dalam politik kebencian. Di tengah bisingnya ujaran intoleransi dan polarisasi identitas, forum seperti ini menjadi oase—mengingatkan bahwa Indonesia hanya akan berdiri tegak bila seluruh anak bangsanya saling menghormati


Penulis : Romy Agus


Editor : Nara


Sumber Berita : GP Ansor, Dialog Pemuda

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan
Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500
Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan
Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM
Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Mahkota Peradaban adalah Kemanusiaan
Pemprov Lampung dan KemenTrans RI Bersinergi Dorong Kawasan Transmigrasi Mesuji Jadi Lumbung Pangan dan UMKM Unggulan
Akademisi Puji Pidato Prabowo di Davos, Pertegas Beda Prabowonomics Vs Greedynomics

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:13 WIB

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Januari 2026 - 13:25 WIB

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:26 WIB

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:23 WIB

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Januari 2026 - 01:39 WIB

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Kondisi Menteri KKP Sehat, Pingsan Akibat Kelelahan

Minggu, 25 Jan 2026 - 14:13 WIB

#indonesiaswasembada

Menteri KKP Pingsan Saat Hadiri Pemakaman Korban Pesawat ATR 42-500

Minggu, 25 Jan 2026 - 13:25 WIB

#indonesiaswasembada

Kuntau juga Warnai Musda Golkar Way Kanan

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:26 WIB

#indonesiaswasembada

Musda Golkar Ke 6 Way Kanan diawali Dengan GELAM

Minggu, 25 Jan 2026 - 12:23 WIB

#indonesiaswasembada

Gubernur Lampung Dorong Penanganan Terpadu Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas

Minggu, 25 Jan 2026 - 01:39 WIB