Wagub Jihan Buka Forum Konsultasi Publik dan Musrenbang Way Kanan 2026

Rabu, 12 Maret 2025 | 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG – Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela, membuka Forum Konsultasi Publik (FKP) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2030 dan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 Kabupaten Way Kanan, secara virtual, Rabu (12/3/2025)

Acara tersebut diikuti berbagai unsur Pemerintah Daerah, pemangku kepentingan, serta masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Wagub Jihan mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan untuk berkumpul dan berdiskusi mengenai perencanaan pembangunan daerah dalam keadaan sehat. “Puji syukur ke hadirat Allah SWT, kita masih diberi kesehatan untuk melaksanakan acara ini,” ujarnya.

Menurut Wagub, acara ini merupakan langkah penting dalam menyusun perencanaan pembangunan lima tahun ke depan. RPJMD 2025-2030 akan menjadi acuan bagi pembangunan di Kabupaten Way Kanan. Jihan mengingatkan bahwa RPJMD Kabupaten Way Kanan harus sejalan dengan RPJPD 2025-2045 dan RPJMN 2025-2029 untuk mendukung pencapaian tujuan pembangunan nasional.

Baca Juga:  Ketua TP PKK Lampung, Serahkan Bantuan Sembako, Mesin Jahit, dan Alat Bantu Disabilitas

Sebagai bagian dari perencanaan tersebut, Wagub Jihan menyampaikan bahwa RPJMD Provinsi Lampung akan berfokus pada penguatan ketahanan pangan, infrastruktur, serta pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. “Pemerintah Kabupaten Way Kanan diharapkan dapat menyelaraskan rencana pembangunan daerah dengan tema pembangunan provinsi dan nasional untuk memastikan keberlanjutan program-program pembangunan,” ungkapnya.

Wagub Jihan menekankan pentingnya kolaborasi yang erat antara Pemerintah Daerah, masyarakat, pelaku bisnis, akademisi, dan media dalam memastikan pembangunan yang efektif dan pelayanan publik yang berkualitas. “Kami berharap agar semua pemangku kepentingan dapat terus bekerja sama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Jihan.

Selama Musrenbang, berbagai isu strategis dibahas, mencakup peningkatan ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Beberapa isu yang menjadi perhatian utama adalah peningkatan pendapatan masyarakat, pengembangan pariwisata berbasis UMKM, dan penguatan ketahanan pangan di wilayah Way Kanan. Selain itu, pentingnya penyederhanaan proses birokrasi dan pemenuhan infrastruktur dasar di wilayah juga menjadi sorotan.

Baca Juga:  Perkuat Sinergi Pembangunan, Gubernur Buka Bareng Forkopimda

Jihan menutup acara dengan mengingatkan kepada seluruh peserta untuk terus memperkuat koordinasi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan, serta mengutamakan kesejahteraan masyarakat sebagai tujuan utama. “Pemerintahan yang baik adalah yang dapat mensejahterakan masyarakat melalui perencanaan yang matang dan implementasi yang efektif,” ujarnya.##


Penulis : Romy/Azri


Editor : Rudi Alfian


Sumber Berita : Pemprov Lampung, Way Kanan

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

5 Hal yang Perlu Anda Ketahui Sebelum Membeli Mobil Listrik
Gubernur Mirza Kukuhkan Wulan sebagai Bunda PAUD dan Literasi, Jihan Duta Baca
Rabat Beton Diresmikan, Pemdes Pekurun Fokus Pembenahan Infrastruktur
Pabung Kodim 0426 TB Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2025
Brigif 4 Mar/BS Ikuti Apel Khusus via Vicom
Wagub Jihan Buka Pasar Murah Ramadan Kejati Lampung
Gubernur Mirza Lantik Muhammad Firsada sebagai Pj. Sekretaris Daerah
Wagub Jihan Beri Kuliah Umum di BEM Unila

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 06:15 WIB

5 Hal yang Perlu Anda Ketahui Sebelum Membeli Mobil Listrik

Kamis, 20 Maret 2025 - 23:09 WIB

Gubernur Mirza Kukuhkan Wulan sebagai Bunda PAUD dan Literasi, Jihan Duta Baca

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:54 WIB

Rabat Beton Diresmikan, Pemdes Pekurun Fokus Pembenahan Infrastruktur

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:46 WIB

Pabung Kodim 0426 TB Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:12 WIB

Brigif 4 Mar/BS Ikuti Apel Khusus via Vicom

Berita Terbaru

Berita Utama

5 Hal yang Perlu Anda Ketahui Sebelum Membeli Mobil Listrik

Jumat, 21 Mar 2025 - 06:15 WIB

#indonesiaswasembada

Rabat Beton Diresmikan, Pemdes Pekurun Fokus Pembenahan Infrastruktur

Kamis, 20 Mar 2025 - 22:54 WIB

#indonesiaswasembada

Pabung Kodim 0426 TB Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2025

Kamis, 20 Mar 2025 - 22:46 WIB

#indonesiaswasembada

Brigif 4 Mar/BS Ikuti Apel Khusus via Vicom

Kamis, 20 Mar 2025 - 21:12 WIB