Laporan : Rudi Alfian
LAMPUNG UTARA – Pemberitaan terkait dugaan pemotongan akomodasi anggota KPPS di desa Abung Jayo Kecamatan Abung Selatan Kabupaten Lampung Utara (Lampura) diklarifikasi oleh pihak PPS desa setempat, Sabtu, (27/01).
Ketua PPS desa Abung Jayo, Ani Herawati didampingi anggota lainnya saat menyambangi kediaman salah satu peserta bimtek yang merasa dana akomodasinya dipotong dengan hanya memberikan Rp75 ribu mengatakan pihaknya menegaskan tidak pernah melakukan pemotongan atau menyunat anggaran dana yang menjadi hak peserta bimtek.
“Sekali lagi kami tegaskan tidak ada penyunatan dana akomodasi peserta. Setiap anggota KPPS diberikan akomodasi sebanyak dua kali untuk kegiatan pelantikan dan bimbingan teknis masing-masing Rp75 ribu per kegiatan. Bagi peserta yang tidak hadir, dan tidak menandatangani daftar hadir, maka dana itu tidak kita realisasikan. Karena untuk pelaporan pertanggungjawaban penggunaan dana itu harus tertib administrasi, termasuk jika peserta tidak menandatangani daftar hadir (absen) akomodasi secara otomatis tidak akan kita salurkan,” terangnya.
Dana akomodasi yang masih tersisa, kata dia, masih ada dan tidak pernah digunakan untuk keperluan lain. Jika nanti ada instruksi dari pimpinan (PPK dan Komisioner KPU) pihaknya siap menjalankan instruksi tersebut. Termasuk jika harus disalurkan, maupun dikembalikan ke kas negara.
Dirinya juga meminta maaf kepada peserta Bimtek jika terdapat kekeliruan dan kekhilafan yang terjadi dilapangan. Mengingat kegiatan yang begitu padat, dan banyak menguras tenaga dan pikiran, sedangkan pihaknya dituntut untuk bekerja secara profesional dan mengedepankan loyalitas tinggi dalam bekerja. Sehingga pihaknya tidak sadar jika dalam mengambil tindakan terdapat hal-hal yang diluar batas kemampuan.
“Kami selaku panitia kegiatan meminta maaf jika terdapat kekeliruan dan kekhilafan dalam penyampaian maupun tindakan pada para peserta Bimtek semalam. Kedepan kami berkomitmen akan terus meningkatkan pelayanan dan kinerja guna menyukseskan hajat besar pesta demokrasi yang telah didepan mata,” tuturnya.##
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.