Laporan: Annisa
BANDARLAMPUNG– Mengurangi tingkat kecelakaan di jalan tol khususnya di ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung, Hutama Karya selaku pengelola jalan tol terus melakukan berbagai upaya untuk mengatasinya, salah satunya Operasi Microsleep.
Operasi Microsleep merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilakukan Hutama Karya sejak tahun 2020, pada kegiatan ini semua pengguna jalan tol dipaksa untuk berhenti di lokasi yang disediakan untuk dilakukan pengecekan kondisi sopir apakah sedang lelah atau keadaan normal.
Dalam kegiatan tersebut petugas membagikan snack dan kopi gratis kepada pengguna jalan. Selain membagikan snack dan kopi gratis, petugas juga memberikan pertanyaan dilontarkan petugas kepada pengemudi dengan memperhatikan perilaku seberapa sering menguap atau terlihat mata lelah menjadi salah satu kriteria penilaian.
Dan apabila diketahui hasil penilaian dibawah persyaratan maka pengemudi tersebut diwajibkan beristirahat sejenak tidak boleh melanjutkan perjalanan langsung, namun bila memenuhi syarat maka dipersilahkan melanjutkan perjalanan dan diberikan himbauan agar tetap berhati-hati.
1 2 3 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.