Laporan: Vira
Baklava adalah makanan penutup tradisional populer dari Turki atau Turkiye. Rasa baklava manis legit, kaya rasa, dan teksturnya renyah.
Resep baklava bervariasi, dikutip dari Myrecipes.com, terdapat bahan penting yaitu lembaran filo, sirup manis (campuran madu, jus dan rempah-rempah), kacang-kacangan yang seringkali pistachio, dan mentega.
Seperti kue pastry lainnya, baklava dibuat dengan mengoleskan mentega dalam beberapa lembaran tipis filo, ditambahkan kacang, gula, dan rempah.
Baklava kemudian dipanggang, setelah itu disiram sirup berbahan dasar madu, dibiarkan hingga meresap ke dalam lapisan yang ditumpuk.
Ada berbagai macam isian kacang selain pistachio, dikutip dari laman Dishesorigin.com, contohnya kenari, hazelnut, atau kombinasi dari berbagai kacang.
Selain itu beberapa baklava memiliki isian krim dan dibuat dengan susu juga. Baklava dapat dipotong menjadi berbagai bentuk dan ukuran, bahkan digulung.
Asal-usul baklava >>
1 2 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.