Terkait Bulan Suci Ramadan, Gubernur menyampaikan bukan hanya tentang menahan lapar dan haus, tetapi juga sebagai momentum yang tepat untuk memperdalam keimanan, meningkatkan kualitas ibadah, dan memperkuat hubungan antarumat beragama.

Menurut Gubernur Arinal, Safari Ramadan bukan sekadar serangkaian acara keagamaan, tetapi juga merupakan ajang untuk menggalang kerjasama antarumat beragama dalam membangun masyarakat yang sejahtera.
“Safari Ramadan merupakan sebuah tradisi yang membangun jalinan kebersamaan, persaudaraan, dan keimanan di tengah-tengah kita semua,” ujar Gubernur Arinal.
Arinal percaya bahwa keragaman agama adalah anugerah yang harus dijaga dan dirawat bersama sebagai modal utama dalam memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
1 2 3 4 Selanjutnya
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya















