Menurutnya, tinta emas pengabdian tersebut dilanjutkan dengan pengabdian TNI AL dalam penanganan Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia saat ini. “Itulah sebagian kecil dari bukti nyata pengabdian tanpa pamrih TNI AL pada negara kepulauan tersebar di dunia ini yang kita banggakan,” ujarnya.
Letkol Zul Fahmi juga menegaskan bahwa TNI AL akan selalu berupaya meningkatkan sumber daya manusianya dalam bentuk profesionalisme prajurit untuk menyiapkan para pengawal Angkatan Laut dalam menjawab tantangan ke depan.
“Karena tuntutan akan keunggulan SDM ini adalah sesuatu yang tidak bisa ditawar-tawar,” tegasnya.
Ia berharap Indonesia cepat pulih kembali dan bangkit lebih kuat pasca Covid-19. “Pulihlah Indonesiaku, bangkit lebih kuat dan jayalah selalu TNI Angkatan Laut,” katanya. ##
1 2
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
Halaman : 1 2