Laporan : Pingki Idoarali
WAY KANAN – Kepala Kampung Sriwijaya, Kecamatan Umpu Semenguk, Antoni Nasir, mengapresiasi kerja keras team voli putri, kampungnya yang telah berhasil mengharumkan nama Kampung Sriwijaya dalam ajang kompetisi voli tingkat Kecamatan, sabtu (28/10/2023).
Pria yang akrab disapa Pak’lek ini menyampaikan rasa bangga sekaligus mengucapkan terimakasih atas prestasi yang diraih team voli putri Kampung Sriwijaya. “Saya atas nama Pemerintah Kampung Sriwijaya, mengucapkan terimakasih kepada team voli kita, yang telah membawa harum nama Kampung kita ini dengan prestasi yang membanggakan,” ucapnya.
Kendati dalam kompetisi yang diikuti puluhan team dari seluruh Kampung yang ada di Kecamatan tersebut, team voli Kampung Sriwijaya hanya berhasil menyabet juara 3, namun itu tidak masalah.
“Yang terpenting kalian sudah berani tampil berjuang demi mengharumkan nama baik kampung kita.Tetap semangat kedepannya belajar agar lebih baik, lebih solid, kompak dalam bermain dan tentunya bisa menambah sahabat diluar kampung kita,”tambahnya.##
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.