Sulpakar Hadir, Jusuf Kalla Buka Jumbara PMR Tingkat Nasional IX Tahun 2023

Selasa, 4 Juli 2023 - 22:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Nara J AfkarĀ 

MESUJI – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung Fahrizal Darminto mewakili Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menghadiri Upacara Pembukaan Jumbara PMR IX Tahun 2023 di Stadion Jati, Kalianda, Selasa (04/07/2023).

Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Umum Pengurus Pusat Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla, Ketua Umum PMI Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung yang juga Pj Bupati Mesuji Sulpakar.

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung Fahrizal Darminto mengucapkan, atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Fahrizal mengucapkan selamat datang kepada Ketua Umum Pengurus Pusat Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla beserta jajaran pengurus pusat dan pengurus PMI seluruh Indonesia, juga peserta Jumbara di Provinsi Lampung, Sai Bumi Ruwa Jurai.

Ia mengatakan perhelatan Jumbara PMR Nasional IX di Provinsi Lampung merupakan suatu kebanggaan yang tidak terukur untuk Provinsi Lampung dikarenakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin PMI dalam kurun waktu 5 tahun sekali pelaksanaannya.

Fahrizal menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung mendukung penuh kegiatan Jumbara PMR Tingkat Nasional di Provinsi Lampung.

Baca Juga:  Warga Binaan Dapat Pelatihan Dari Dosen dan Psikolog Tentang Berpikir Positif

Ia berpesan kepada para peserta beserta pendamping untuk terus menjaga kesehatan, ketertiban dan kedisiplinan diri dalam melaksanakan kegiatan ini.

“Tak lupa juga saya sampaikan untuk terus mempererat tali silaturahmi dan menjaga kekompakkan antara adat, budaya, suku dan agama,” ungkapnya.

Sejak pandemi Covid-19, Fahrizal mengatakan bahwa masyarakat merasakan betapa sulitnya kehidupan tanpa pertolongan orang lain dan seluruh kegiatan dibatasi dengan protokol kesehatan yang begitu ketat, sehingga sangat tidak memungkinkan untuk mengadakan event Nasional bahkan hanya sekadar berkerumun dalam kegiatan belajar mengajar.

Untuk itu, ia mengajak untuk terus gelorakan semangat, bangkit kembali guna beraktivitas dan meningkatkan produktivitas dengan tetap menjaga kesehatan diri sendiri maupun orang-orang di sekitar kita.

Fahrizal juga berharap melalui kegiatan Jumbara ini, anggota PMR bisa kembali bersemangat untuk melaksanakan kegiatan baik di sekolah maupun kegiatan di luar sekolah.

Semoga menjadi penggelora semangat kita dalam mengikuti Jumbara PMR Tingkat Nasional IX Tahun 2023 dan untuk selalu mengabdi kepada kemanusiaan,” pungkasnya.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Pengurus Pusat PMI Jusuf Kalla mengatakan Jumbara merupakan sebuah pengalaman istimewa bagi para PMR mulai dari tingkat Mula, Madya dan Wira yang hadir.

Baca Juga:  Motivasi Generasi Muda Lampung, JMSI Gelar Ngobrol Bareng Teguh

“Baik untuk menjaga persahabatan, belajar sesama, menikmati Lampung yang indah ini, bergaul dengan teman-teman dan memulai pengalaman menuju upaya-upaya kader-kader kemanusiaan yang akan memimpin pada masa yang akan datang,” ujarnya.

Jusuf Kalla melanjutkan, seluruh peserta yang hadir dari seluruh pelosok nusantara menandakan bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa yang besar dan bersatu.

Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini tentu akan meningkatkan keterampilan dan juga belajar berkehidupan sehari-hari sehingga dapat membagikan pengalaman ini kepada teman-teman di daerahnya masing-masing.

Jusuf Kalla melanjutkan, seluruh peserta yang hadir dari seluruh pelosok nusantara menandakan bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa yang besar dan bersatu.

Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini tentu akan meningkatkan keterampilan dan juga belajar berkehidupan sehari-hari sehingga dapat membagikan pengalaman ini kepada teman-teman di daerahnya masing-masing. ##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Sekda Lampung Utara Tegaskan Tak Pernah Terbitkan Izin PBG, Walhi Desak PT Sinar Baturusa Prima Dikenakan Sanksi
Descatama Paksi Moeda Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Dari Kemendagri
Jaring Bakat Siswa, MKKS SMA Mesuji Gelar Pelatihan dan Lomba Jurnalistik Tingkat Kabupaten
Sekda Provinsi Lampung Tinjau Progres Pembangunan Masjid Al-Bakrie
Antisipasi Bencana Alam Brimob Lampung Laksanakan Apel Kesiap Siagaan SAR
Penguatan Ekonomi Syariah, JMSI Teken MoU dengan Masyarakat Ekonomi Syariah
Presiden Jokowi Akan Hadir di Pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di MPR
Dasco : Prabowo Akan Bertemu Solidaritas Hakim Indonesia

Berita Terkait

Kamis, 10 Oktober 2024 - 01:17 WIB

Sekda Lampung Utara Tegaskan Tak Pernah Terbitkan Izin PBG, Walhi Desak PT Sinar Baturusa Prima Dikenakan Sanksi

Rabu, 9 Oktober 2024 - 18:20 WIB

Descatama Paksi Moeda Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Dari Kemendagri

Rabu, 9 Oktober 2024 - 16:33 WIB

Jaring Bakat Siswa, MKKS SMA Mesuji Gelar Pelatihan dan Lomba Jurnalistik Tingkat Kabupaten

Rabu, 9 Oktober 2024 - 12:23 WIB

Sekda Provinsi Lampung Tinjau Progres Pembangunan Masjid Al-Bakrie

Rabu, 9 Oktober 2024 - 11:50 WIB

Antisipasi Bencana Alam Brimob Lampung Laksanakan Apel Kesiap Siagaan SAR

Rabu, 9 Oktober 2024 - 10:05 WIB

Gunakan Narkoba, Seorang Warga Digelandang Ke Polres Lamtim

Rabu, 9 Oktober 2024 - 09:52 WIB

Komunitas Perempuan Menari Siap Catatkan Rekor MURI di ArtChipelaGong

Selasa, 8 Oktober 2024 - 16:36 WIB

Bid Dokkes Polda Lampung Laksanakan Supervisi dan Asistensi di Polres Tulang Bawang, Kompol Kasyfi: Akan Ada Pembangunan Rumkit Bhayangkara

Berita Terbaru

#pilihankukotakkosong

Sekda Provinsi Lampung Tinjau Progres Pembangunan Masjid Al-Bakrie

Rabu, 9 Okt 2024 - 12:23 WIB

#pilihankukotakkosong

Antisipasi Bencana Alam Brimob Lampung Laksanakan Apel Kesiap Siagaan SAR

Rabu, 9 Okt 2024 - 11:50 WIB