KNPI & GMNI Lampung Kolaborasi Sumbangkan Sembako

Selasa, 2 April 2024 | 11:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan: Melly

Bandar Lampung – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Lampung berkolaborasi dengan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Bandar Lampung membagikan puluhan paket sembako kepada warga Jalan Laksamana Malahayati gang Kompleks Unila, Kelurahan Talang Teluk Betung Selatan, Senin (1/4).

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD KNPI Lampung, Iqbal Ardiansyah S.Si.,M.M yang diwakili oleh Sekretaris DPD KNPI Provinsi Lampung, Eka Setiawan S.Pd, menyampaikan salam bahagia dari Bung Iqbal Ardiansyah serta ucapan terima kasih kepada warga kompleks Unila, Kelurahan Teluk Betung Selatan.

Baca Juga:  Tim Futsal KORPRI Lampung Bungkam Setjend KPU RI 10-0

“Terima kasih kepada warga kompleks Unila, Kelurahan Teluk Betung Selatan atas kehadiran. Dalam kesempatan ini, kami ingin berbagi bersama di bulan suci Ramadhan ini dengan masyarakat. Semoga bantuan ini bermanfaat,” ujarnya.

Masih di tempat yang sama, Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Bandar Lampung, Ichwan Aulia, menyatakan kebanggaan dan ketulusan mereka dalam memberikan bantuan karena mereka adalah bagian dari masyarakat.

“Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian GMNI dan Pemuda KNPI terhadap masyarakat Bandar Lampung,” ujarnya.

Baca Juga:  Tol Bakter Apresiasi Langkah Cepat Forkopimda Selesaikan Ganti Rugi Lahan

Sementara itu, salah satu perwakilan warga setempat, Marlina, mengaku bahagia atas bantuan sembako dari jajaran KNPI Lampung bersama Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia GMNI. “Saya sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan,” ucap Marlina.

Dalam pembagian sembako ini, disambut antusiasme warga Teluk Betung Selatan, yang dihadiri oleh puluhan warga yang menerima bantuan kebutuhan pokok berupa beras premium, gula, dan minyak goreng.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Rektor UIN Raden Intan Lampung Terima Kunjungan Pelajar dari Thailand
Sinergi Kemenkomdigi dan Pemprov Lampung, Bahas Strategi Komunikasi Efektif Sukseskan Program Nasional
Pemprov Lampung Tingkatkan Kualitas Pelaksanaan Program Nasional, Perkuat Sinergi Pusat-Daerah untuk Kebermanfaatan bagi Masyarakat Lampung
Gelar Jumat Curhat, Kapolsek Tanjung Raya Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Bagikan Paket Sembako 
Dua Naskah Kuno Asal Lampung Raih Sertifikat IKON 2025 dari Perpustakaan Nasional RI
Pemprov Lampung Dorong Upaya Wujudkan Birokrasi Akuntabel dan Ketahanan Pangan Berkelanjutan
TP PKK Provinsi Lampung Perkuat Pemberdayaan Keluarga Lewat Program Desa TAPIS
Kukuhkan 1.587 Wisudawan, Rektor UIN Raden Intan Lampung Pesan Alumni Menjadi Intelektual yang Adaptif dan Inovatif

Berita Terkait

Jumat, 17 Oktober 2025 - 16:19 WIB

Rektor UIN Raden Intan Lampung Terima Kunjungan Pelajar dari Thailand

Jumat, 17 Oktober 2025 - 15:58 WIB

Sinergi Kemenkomdigi dan Pemprov Lampung, Bahas Strategi Komunikasi Efektif Sukseskan Program Nasional

Jumat, 17 Oktober 2025 - 15:53 WIB

Pemprov Lampung Tingkatkan Kualitas Pelaksanaan Program Nasional, Perkuat Sinergi Pusat-Daerah untuk Kebermanfaatan bagi Masyarakat Lampung

Jumat, 17 Oktober 2025 - 15:51 WIB

Gelar Jumat Curhat, Kapolsek Tanjung Raya Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Bagikan Paket Sembako 

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:07 WIB

Dua Naskah Kuno Asal Lampung Raih Sertifikat IKON 2025 dari Perpustakaan Nasional RI

Berita Terbaru

#indonesiaswasembada

Rektor UIN Raden Intan Lampung Terima Kunjungan Pelajar dari Thailand

Jumat, 17 Okt 2025 - 16:19 WIB