Hadapi Lebaran 2025, Tol Bakter Perbaiki Beberapa Titik Jalan

Kamis, 27 Februari 2025 | 14:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAMPUNG-PT Bakauheni Terbanggi Besar Toll sebagai pengelola Tol Bakauheni Terbanggi Besar (Bakter) melakukan sejumlah perbaikan di ruas jalan tol maupun di rest area, hal tersebut dilakukan guna memberikan kemanan dan kenyamanan para pengguna jalan tol saat arus mudik lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah.

Hal tersebut diungkapkan Project Manager Tol Bakter Riadiano Muhammad, bahwa beberapa perbaikan memang rutin dilakukan, namun kini lebih intens lagi menjelang musim mudik lebaran Idul Fitri 2025 tiba.

“Banyak hal yang akan dilakukan menjelang musim mudik lebaran Idul Fitri tahun ini, perawatan jalan secara rutin, serta peningkatan jasa layanan operasional, seperti layanan transaksi, layanan lalu lintas, layanan rest area, layanan pemeliharaan, serta layanan pengamanan ” imbuhnya.

Dirinya menjelaskan beberapa hal yang dilakukan untuk perawatan jalan selama Februari 2025 menjelang Ramadhan 2025 ialah pengerjaan Rigid Pavement Mainroad atau perkerasan jalan beton di 69 titik di sepanjang 140 KM Ruas Tol Bakter.

Riadiano juga menjelaskan, guna mencegah kecelakaan karena pengendara mengantuk pihaknya juga menambahkan Rumble Strip di KM 121 A, KM KM 12 B, KM 14 B, dan KM 15 B serta menyiapkan jalur penyelamat rem blong di KM 01+00 Jalur B dan di KM 00+600 Jalur B.

Baca Juga:  BTB Toll dan HKA Bantu Normalisasi Irigasi di Lampung Selatan

“Penambahan Rumble Strip ini untuk antisipasi mengantuk di jalur rawan di beberapa titik, kita juga menambah speed reducer atau marka keselamatan yang berfungsi sebagai ilusi mata efek visual agar para pengguna jalan dapat mengurangi kecepatan kendaraan dan lebih berhati-hati dalam berkendara untuk menekan terjadinya kecelakaan di KM 105+800 B sampai KM 105+200 B, kemudian kami juga menyiapkan jalur penyelamat rem blong di dekat gate masuk Pelabuhan Bakauheni” ungkapnya.

Sementara itu, Manager Area Tol Bakter Andri Pandiko mengatakan, seluruh fasilitas seperti MCK, masjid, tenant umkm penjual makanan, ruang laktasi, serta akses disabilitas yang ada di seluruh rest area Tol Bakter bisa digunakan dan dimanfaatkan oleh para pemudik saat berhenti atau beristirahat di lokasi rest area tersebut.

“Ini semua untuk kenyamanan pemudik saat melintasi jalan Tol Bakter yaitu dengan meningkatkan kebersihan toilet dan masjid yang ada di rest area, kami juga menyediakan ruang laktasi dan juga akses untuk disabilitas” imbuhnya.Andri juga menambhakan, jika pihaknya bekerjasama dengan beberapa instansi untuk mendirikan posko di rest area, seperti posko Dinas Kesehatan, Posko ASDP, Posko Kepolisian, serta Posko SPKLU dari PLN.

Baca Juga:  Polres Mesuji Kawal Penertiban Lahan HGU PT SIP yang di Duduki Masyarakat Adat Buay Mencurung

“Kami juga menyiapkan enam rest area, yaitu Rest Area KM 20B, Rest Area KM 33B, Rest Area KM 49B, Area KM 67B, Rest Area KM 87B, dan juga Rest Area KM 116 B. Nantinya keenam rest area tersebut bisa digunakan untuk yang bisa dipakai untuk pengaturan delay system guna mengantisipasi penumpukan kendaraan di Pelabuhan Bakauheni” tutup Andri Pandiko.

PT Bakauheni Terbanggi Besar Toll juga mengimbau agar pengguna jalan berkendara dalam kondisi prima dan tidak mengemudi dalam kondisi mengantuk, jika mengantuk dapat beristirahat di Rest Area terdekat serta selalu SETUJU bahwa keselamatan adalah nomor satu.##


Penulis : Romy Agus


Editor : Nara


Sumber Berita : Lampung

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Dua Naskah Kuno Asal Lampung Raih Sertifikat IKON 2025 dari Perpustakaan Nasional RI
Pemprov Lampung Dorong Upaya Wujudkan Birokrasi Akuntabel dan Ketahanan Pangan Berkelanjutan
TP PKK Provinsi Lampung Perkuat Pemberdayaan Keluarga Lewat Program Desa TAPIS
Kukuhkan 1.587 Wisudawan, Rektor UIN Raden Intan Lampung Pesan Alumni Menjadi Intelektual yang Adaptif dan Inovatif
Supron Ridisno, Difabel dengan Keterbatasan Penglihatan Raih Disertasi Terbaik di Wisuda UIN RIL
Venezuela Tegaskan Komitmen Perdamaian, Ajak Media Dunia Tak Terjebak Propaganda
Wulan Sari Mirza Canangkan Pekon Rejomulyo, Jati Agung, Lampung Selatan sebagai Desa Tapis
Polsubsektor Mesuji Gencar Sambang Binluh, untuk Ketahanan Pangan

Berita Terkait

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:07 WIB

Dua Naskah Kuno Asal Lampung Raih Sertifikat IKON 2025 dari Perpustakaan Nasional RI

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:05 WIB

Pemprov Lampung Dorong Upaya Wujudkan Birokrasi Akuntabel dan Ketahanan Pangan Berkelanjutan

Jumat, 17 Oktober 2025 - 13:03 WIB

TP PKK Provinsi Lampung Perkuat Pemberdayaan Keluarga Lewat Program Desa TAPIS

Jumat, 17 Oktober 2025 - 09:29 WIB

Kukuhkan 1.587 Wisudawan, Rektor UIN Raden Intan Lampung Pesan Alumni Menjadi Intelektual yang Adaptif dan Inovatif

Jumat, 17 Oktober 2025 - 09:26 WIB

Supron Ridisno, Difabel dengan Keterbatasan Penglihatan Raih Disertasi Terbaik di Wisuda UIN RIL

Berita Terbaru