BPBD Mesuji Himbau Pakai Masker!

Jumat, 18 Agustus 2023 - 16:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan : Nara J Afkar 

MESUJI – Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mesuji menghimbau kepada masyarakat Mesuji agar selalu mengenakan masker saat beraktifitas diluar rumah mengingat perubahan cuaca ekstrim yang sedang terjadi disebagian besar wilayah Provinsi Lampung tak terkecuali di Mesuji.

Kepala BPBD Mesuji Sunardi Nyerupa.SE., menyampaikan bahwa pihaknya selalu berkoordinasi dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau info prakiraan cuaca untuk selanjutnya disosialisasikan kepada masyarakat.

“Berdasarkan informasi cuaca dari BMKG dalam siaran persnya pada bulan maret 2023 lalu, terdapat indikasi potensi kekeringan Meteorologis hingga tiga bulan kedepan pada beberapa Kecamatan, di Kabupaten Mesuji,”Kata Sunardi, Jumat (18/08/2023).

Kekeringan Meteorologis dapat diikuti dengan berkurangnya persedian air untuk kebutuhan rumah tangga dan pertanian, serta dapat meningkatkan potensi kebakaran semak, hutan lahan dan perumahan.

Baca Juga:  Menpora : UU Olahraga Akan Direvisi Di pemerintahan Prabowo - Gibran

Untuk mengantisipasi perubahan cuaca tersebut Lanjut Sunardi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji sudah mengeluarkan Surat Edaran (SE) dengan nomor PB.00/2081/V.05/MSJ/2023 tertanggal 21 maret 2023 lalu.

Surat Edaran itu berisi tentang peringatan dini dan langkah-langkah kesiapsiagaan menghadapi bencana kekeringan meteorologis di kabupaten Mesuji yang ditandatangani oleh Penjabat (Pj) Bupati Mesuji, Drs.Sulpakar.MM.

Surat itu ditujukan untuk jajaran OPD, Camat dan Pemerintah Desa pimpinan perusahaan agar dapat mengintruksikan ke masyarakat di wilayah kerjanya yang berpotensi terdampak untuk melakukan langkah-langkah dan upaya kesiapsiagaan kekeringan meteorologis.

Dalam SE itu, seluruh masyarakat diimbau untuk lebih siap dan antisipasi terhadap dampak musim kemarau yang terjadi terutama di wilayah yang mengalami sifat musim kemarau bawah normal (lebih kering dibandingkan biasanya). Sebab, wilayah tersebut diprediksi mengalami peningkatan resiko bencana kekeringan meteorologis kebakaran hutan dan lahan serta kekurangan air bersih.

Baca Juga:  Pengamanan Gedung DPRD oleh Polres Lampung Timur dalam Aksi Koalisi Lampung Timur Menggugat

“Surat Edaran yang ditujukan kepada seluruh stakeholder terkait perubahan cuaca dari musim penghujan ke musim kemarau atau kekeringan. Untuk itu, menghadapi perubahan cuaca tersebut, BPBD selalu stand by dan siap siaga melakukan pemantauan dan peninjauan lapangan/ groundcheck bersama pihak-pihak lainnya untuk mengantisipasi dan menangani terjadinya kekeringan serta potensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan di Mesuji. Akan tetapi BMKG juga menyampaikan bahwa puncak fenomena ini akan berakhir pada September nanti,” pungkasnya.##

Temukan berita-berita menarik Lintas Lampung di Google News
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Berita Terkait

Descatama Paksi Moeda Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Dari Kemendagri
Jaring Bakat Siswa, MKKS SMA Mesuji Gelar Pelatihan dan Lomba Jurnalistik Tingkat Kabupaten
Sekda Provinsi Lampung Tinjau Progres Pembangunan Masjid Al-Bakrie
Antisipasi Bencana Alam Brimob Lampung Laksanakan Apel Kesiap Siagaan SAR
Penguatan Ekonomi Syariah, JMSI Teken MoU dengan Masyarakat Ekonomi Syariah
Presiden Jokowi Akan Hadir di Pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto di MPR
Dasco : Prabowo Akan Bertemu Solidaritas Hakim Indonesia
Gunakan Narkoba, Seorang Warga Digelandang Ke Polres Lamtim

Berita Terkait

Rabu, 9 Oktober 2024 - 09:52 WIB

Komunitas Perempuan Menari Siap Catatkan Rekor MURI di ArtChipelaGong

Rabu, 9 Oktober 2024 - 07:31 WIB

Komunitas Perempuan Menari, Mengangkat Tradisi, Menanti MURI di ArtChipelaGong

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:09 WIB

Jadilah Saksi Lahirnya Calon Dangdut Masa Depan, 22 Kontestan Siap Tampil Perdana di Gerbang KDI 2024

Rabu, 2 Oktober 2024 - 14:00 WIB

8 Tips Belanja Bulanan yang Hemat untuk Kebutuhan Rumah Tangga

Rabu, 2 Oktober 2024 - 11:46 WIB

Bertabur Bintang Sebagai Kapten Tim, Family 100 Hadir Semakin Seru dan Banjir Hadiah

Jumat, 27 September 2024 - 10:36 WIB

Bekerja Sebagai Nelayan Rajungan, Uang Kaget Lagi x Bedah Rumah Memberikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Juki

Kamis, 26 September 2024 - 22:01 WIB

Pj Gubernur Luncurkan Jamsostek untuk 18.612 Pekerja Rentan Melalui DBH Sawit bagi 5 Kabupaten di Lampung

Senin, 23 September 2024 - 12:18 WIB

Pemprov Lampung Bekerjasama dengan KONI Provinsi Lampung Akan Gelar Pawai Atlet Kontingen Lampung

Berita Terbaru

#pilihankukotakkosong

Sekda Provinsi Lampung Tinjau Progres Pembangunan Masjid Al-Bakrie

Rabu, 9 Okt 2024 - 12:23 WIB

#pilihankukotakkosong

Antisipasi Bencana Alam Brimob Lampung Laksanakan Apel Kesiap Siagaan SAR

Rabu, 9 Okt 2024 - 11:50 WIB