LAMPUNG UTARA – Desa Negara Ratu Kecamatan Sungkai Utara patut berbangga. Pasalnya salah satu putera daerahnya, Agus Sulistio yang maju pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 lalu, kini dilantik setelah berhasil meraih satu kursi di DPRD kabupaten setempat.
Agus Sulistio berlabuh menjadi wakil rakyat khususnya Dapil V berkat perjuangan bersama masyarakat setempat guna membawa dampak positif bagi wilayahnya yang berada jauh dari pusat kota.
Mantan Kepala Desa Negara Ratu dua periode ini dipercaya masyarakat Kecamatan Sungkai Utara, Muara Sungkai, dan Bunga Mayang untuk menjadi representatif rakyat disana.
“Berkat dukungan semua elemen masyarakat, Alhamdulillah hari ini saya dilantik menjadi wakil rakyat. Amanah yang diberikan masyarakat Lampung Utara pada umumnya, dan tiga kecamatan pada khususnya akan saya jaga dan rawat dengan baik,” kata Tio, sapaan karibnya, kepada lintaslampung usai prosesi pelantikan, Senin, 19 Agustus 2024.
Politisi asal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lampung Utara ini, selain menjalankan kebijakan berdasarkan aspirasi masyarakat, Tio juga siap membesarkan dan mengibarkan bendera PKB di Bumi Ragem Tunas Lampung.
“Aspirasi masyarakat menjadi prioritas utama, itu menjadi niat awal yang menginspirasi saya untuk memperjuangkan hak-hak rakyat, terutama soal pemerataan pembangunan. Tak lupa juga, PKB Lampung Utara yang menjadi rumah kedua bagi saya, saya selaku kader selalu siap mengibarkan panji-panji PKB dan selalu menjaga nama baik partai ditengah masyarakat,” imbuhnya.
1 2 Selanjutnya
Penulis : Rudi Alfian
Editor : Nara
Sumber Berita : Lampung Utara
*Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.